Lagi-lagi, Sam Altman dan Elon Musk terlibat perselisihan di ranah publik. Kali ini soal mobil Tesla yang diproduksi perusahaan Elon Musk.
Melansir Yahoo! News, Bos OpenAI itu membagikan tangkapan layar awal minggu ini sambil mengutarakan keinginannya untuk refund. Altman memperlihatkan bukti pembayaran sebesar USD 45.000 pada 2018 untuk Tesla Roadster, diikuti pesan untuk meminta pengembalian dana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kisah dalam tiga babak," tulis Altman.
"Saya sangat bersemangat untuk mobil itu! Dan saya mengerti penundaannya. Tapi 7,5 tahun rasanya seperti waktu yang lama untuk menunggu," sambungnya di tweet selanjutnya.
Musk segera membalas X, mengklaim Altman telah menghilangkan detail-detail penting. "Dan Anda lupa menyebutkan Bab 4, di mana masalah ini telah diselesaikan dan Anda menerima pengembalian dana dalam waktu 24 jam. Tapi itu memang sifat Anda," tulis Musk.
Tesla Roadster, yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2017, disebut-sebut sebagai 'mobil produksi tercepat yang pernah dibuat'. Namun, model tersebut masih dalam tahap 'pengembangan desain', menurut laporan pendapatan terbaru Tesla.
Dalam penampilannya baru-baru ini di podcast 'Joe Rogan Experience', Musk mengatakan Roadster yang akan datang akan menampilkan 'teknologi gila'. Ia mengklaim mobil itu lebih edan daripada gabungan semua mobil James Bond.
Perdebatan ini menambah daftar panjang perselisihan publik antara kedua raksasa teknologi tersebut. Musk, yang ikut mendirikan OpenAI sebelum berpisah pada tahun 2018, menuduh Altman mengubah organisasi tersebut menjadi perusahaan sumber tertutup dengan keuntungan maksimum yang didominasi oleh Microsoft Corp.
Musk bahkan menggugat OpenAI pada tahun 2024, menuduhnya melanggar akar nirlabanya. OpenAI, pada gilirannya, membagikan email yang menunjukkan bahwa Musk pernah ingin perusahaan tersebut merger dengan Tesla.
OpenAI baru-baru ini mengatakan telah menyelesaikan restrukturisasi, membentuk Yayasan OpenAI nirlaba untuk mengawasi divisi baru yang berfokus pada kepentingan publik, OpenAI Group PBC.
(ask/afr)











































