Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangsel, Netizen Turut Berduka dan Kirimkan Doa
Hide Ads

Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangsel, Netizen Turut Berduka dan Kirimkan Doa

Tim - detikInet
Minggu, 19 Mei 2024 17:09 WIB
Sebuah pesawat latih jatuh di kawasan BSD, Serpong, Tangerang Selatan. Kondisi pesawat hancur.
Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangsel, Netizen Turut Berduka dan Kirimkan Doa. Foto: Agus Bedor/detikcom
Jakarta -

Dunia penerbangan Indonesia kembali berduka. Pada Minggu (19/5/2024), pesawat latih PK-IFP jatuh di kawasan BSD, Serpong, Tangerang Selatan. Dilaporkan ada 3 korban meninggal dunia.

Kabar ini membuat netizen turut merasakan duka dan ramai mengirimkan doa di media sosial. Setidaknya di X/Twitter, sejumlah topik terkait momen ini memenuhi deretan trending topic, yakni 'Tangerang Selatan', 'Breaking News', dan Innalillahi.

"Innalillahi ya Allah pesawat jatuh di BSD, semoga para korban husnul khotimah diterima amal ibadahnya aamiin," tulis salah satu netizen.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Turut berduka atas tragedi kecelakaan pesawat yang jatuh di BSD Tangerang Selatan. RIP, fly high," kata netizen lainnya.

"Breaking News, 3 korban meninggal dunia, 2 masih di dalam pesawat, 1 tergeletak di luar. Lokasi di Lapangan Sunburst, BSD, Serpong. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun," tulis netizen lain melaporkan update terkini dari tempat kejadian.

ADVERTISEMENT

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi telah mengonfirmasi adanya kecelakaan ini. "Korban 3 orang meninggal," kata Ade Ary seperti dikutip dari detikNews.

Ade Ary menyebut pihaknya juga menyampaikan turut berduka atas terjadinya kecelakaan ini. "Kami turut prihatin atas peristiwa ini dan menghaturkan turut berdukacita yang sedalam-dalamnya," katanya.

Informasi mengenai jatuhnya pesawat latih ini juga dibenarkan oleh Basarnas DKI yang langsung mengerahkan tim bergerak ke lokasi.

"Dari foto (diterima) seperti itu (ada korban)," kata Kepala Seksi Operasi (Kasiop) Basarnas DKI Jakarta, Agung Priambodo, kepada wartawan, seraya menambahkan pesawat sempat hilang, kemudian jatuh di lapangan Sunburst BSD, Serpong.




(rns/rns)