Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Tutup Debat Cawapres 2024, Mahfud Md Janjikan Internet Cepat dan Gratis

Tutup Debat Cawapres 2024, Mahfud Md Janjikan Internet Cepat dan Gratis


Agus Tri Haryanto - detikInet

Dalam debat Cawapres 2024 Mahfud Md mengatakan rekrutmen para diplomat RI harus ditinjau ulang. Dia menyinggung terkadang para diplomat itu ada titipan dari partai.
Cawapres nomor urut tiga, Mahfud Md. Foto: Andhika Prasetia/detikcom
Jakarta -

Dalam pernyataan pamungkas Debat Cawapres 2024, Mahfud Md menawarkan masyarakat dapat menikmati layanan internet super cepat. Bahkan, ia menyebutkan kalau itu bisa dirasakan secara cuma-cuma alias gratis.

Bersama dengan Ganjar Pranowo, Mahfud bertekad ingin membawa Indonesia bersih dari korupsi dan memastikan penegakan hukum tanpa pandang bulu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ganjar Mahfud menyiapkan 21 program unggulan senilai Rp 2.500 triliun selama lima tahun," ujar Mahfud dalam pidato penutupan Debat Cawapres 2024, Jumat (22/12/2023).

ADVERTISEMENT

Ia pun kemudian memaparkan puluhan program tersebut. Dan, salah satu yang menarik, pasangan calon nomor urut tiga itu menawarkan masyarakat Indonesia dapat berselancar di dunia maya dengan kencang dan gratis.

"(Poin) delapan belas, internet super cepat, gratis, dan merata," ucapnya sembari melanjutkan program lainnya.

Setelah itu, Mahfud menjelaskan bahwa program-program yang diusung bersama Ganjar itu dilakukan dengan niat baik dan ikhlas.

"Semoga niatan baik dan keikhlasan kami mendapatkan ganjaran Illahi dan tercatat di Lauhul Mahfuz. Selesai," pungkasnya.




(agt/fay)





Hide Ads