Aplikasi yang sebelumnya sudah ada di 24 negara ini didesain untuk memuat data lebih cepat pada koneksi jaringan lemah, seperti 2G dan 3G. Selain itu, ukuran Twitter Lite yang tidak sampai 3 MB membuatnya hanya membutuhkan sedikit ruang pada ponsel pengguna.
Baca juga: Begini Cara Akses Twitter Hemat Kuota Data |
Nantinya, para pengguna dapat mengaktifkan mode Data Saver yang memungkinkan mereka untuk mengontrol gambar atau video yang ingin dimuat pada saat menjelajahi aplikasi tersebut. Ketika diaktifkan, maka user dapat memilih untuk memuat gambar dengan mengetuk "Load Image" untuk gambar atau "Load video" pada video sesuai keinginan pengguna.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Seperti halnya aplikasi Twitter pada umumnya, Twitter Lite juga menyajikan berbagai macam fitur seperti, Bookmarks, Night Mode, Starting Today, dan Push Notification. Satu yang menarik adalah diadaptasinya kemampuan membuat thread dari aplikasi versi orisinalnya ke Twitter Lite.
Sayang bagi pengguna iPhone, aplikasi ini hanya tersedia di Google Play, tidak di App Store. Bagi pemilik ponsel Android, hal ini tentunya memudahkan karena sebelumnya user harus mengakses mobile.twitter.com terlebih dahulu untuk menikmati fitur di dalam Twitter Lite.
Selain Indonesia, dua puluh negara lainnya yang sudah bisa mendapatkan Twitter Lite adalah, Argentina, Belarusia, Republik Dominika, Ghana, Guatemala, Honduras, India, Yordania, Kenya, Lebanon, Maroko, Nikaragua, Paraguay, Romania, Turki, Uganda, Ukraina, Uruguay, Yaman, dan Zimbabwe. (mon/fyk)