Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Facebook Punya Jurus Move On dari Mantan

Facebook Punya Jurus Move On dari Mantan


Muhammad Alif Goenawan - detikInet

Ilustrasi (gettyimages)
Jakarta - Salah satu hal yang membuat kebanyakan orang gagal move on pasca putus dari kekasih adalah melihat sang mantan berseliweran di berbagai media sosial, termasuk Facebook.

Terlebih jika sang mantan sudah bersama orang lain. Paham akan kondisi psikologis sejumlah pengguna yang 'tergganggu' itu, Facebook menyiapkan solusi jitu untuk move on dari mantan.

Melalui laman blognya, media sosial besutan Mark Zuckerberg itu mengumumkan sebuah software tool dimana punya fungsi sebagai penghalang pengguna dari ingatan akan mantan setiap kali mereka membuka News Feed di Facebook.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cara kerjanya cukup sederhana. Jadi, setiap kali Anda mengganti status relationship menjadi single, maka software yang dijuluki breakup-tools ini akan menawarkan bantuan berupa setting batasan seberapa sering mantan Anda akan muncul di Facebook.

"Lihat lebih sedikit nama dan profile picture mantan di Facebook tanpa harus menghapus atau memblokirnya dari Facebook. Postingan mereka tidak akan muncul di News Feed dan nama mereka tidak akan muncul sebagai sugesti ketika menulis pesan atau ingin meng-tag melalui foto," tulis Facebook diktuip detikINET dari BGR, Jumat (20/11/2015).

Saat ini tool tersebut baru tersedia bagi pengguna Facebook mobile di kawasan Amerika Serikat. Kabar baiknya, software anti galau ini juga akan dirilis untuk versi desktop dan mobile untuk kawasan di luar dari Amerika Serikat.

"Software ini merupakan bagian dari upaya kami mengembangkan ide dan cara bagi orang-orang yang merasa kesulitan melupakan kenangan mereka. Kami berharap software ini dapat membantu pengguna untuk mengontrol hubungan mereka," tutup Facebook.

(mag/ash)







Hide Ads
LIVE