iPhone 12 Pro Max VS Galaxy Note 20 Ultra VS Huawei P40 Pro Plus
Hide Ads

iPhone 12 Pro Max VS Galaxy Note 20 Ultra VS Huawei P40 Pro Plus

Fino Yurio Kristo - detikInet
Rabu, 14 Okt 2020 17:10 WIB
iPhone 12 Pro
iPhone 12. Foto: Apple
Jakarta -

iPhone 12 Pro Max menempati kasta tertinggi dalam jajaran iPhone 12 yang baru saja diperkenalkan oleh Apple. Ia akan mendapatkan perlawanan dari ponsel Android mewah, misalnya saja Samsung Galaxy Note 20 Ultra atau Huawei P40 Pro Plus.

Dihimpun detikinet, Rabu (14/10/2020) berikut sekilas perbandingannya:

Desain

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

iPhone 12 Pro Max mengusung desain yang terinspirasi oleh iPhone 4. Desainnya flat di bagian sisi-sisinya, dengan bahan stainless steel pada frame, kaca di bagian belakang serta lapisan keramik di layar. Selain itu, Apple tetap mempertahankan notch pada bagian depan.

Adapun Galaxy Note 20 Ultra punya layar melengkung di kedua sisinya, seperti halnya ponsel flagship Samsung yang lain. Bagian belakang masih berlapis kaca namun dengan sentuhan matte dan kerangkanya dari metal. Kamera depannya bergaya punch hole ukuran mungil.

ADVERTISEMENT
iPhone 12 Pro MaxiPhone 12 Pro Max. Foto: Apple

Huawei P40 Pro Plus menggunakan bahan keramik di bagian belakang. Desainnya disebut Huawei Quad Curve Overflow Display, nama lain untuk lengkungan layar di keempat sisinya, baik atas bawah maupun kanan dan kiri. Sedangkan dua kamera depan terpasang di punch hole berbentuk lonjong.

Layar

iPhone 12 Pro Max mengusung layar Super Retina XDR OLED ukuran 6,7 inch dengan rasio layar ke bodi 87,4%. Resolusinya 1284 x 2778 pixel dan kepadatan pixel 458 ppi. Perlindungan bahan keramik membuat layarnya diklaim kuat.

Galaxy Note 20 Ultra memakai layar Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120Hz dan rasio layar ke bodi 91,7%. Ukurannya 6,9 inch resolusi 1.440 x 3.088 pixel dan kepadatan pixel 496 ppi. Disematkan pula perlindungan dengan generasi terkini Gorilla Glass Victus.

Galaxy Note 20 UltraGalaxy Note 20 Ultra. Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Huawei P40 Pro Plus layarnya ukuran 6,58 inch jenis OLED 90Hz dengan rasio layar ke bodi 91,6%. Resolusinya 1.200 x 2.640 pixel dan kepadatan pixel 441 ppi. Adapun apa perlindungan layarnya tidak disebutkan.

Kamera

Kamera iPhone 12 Pro Max terdiri dari 12 MP wide, 12 MP telephoto dan 12 MP ultrawide. Ada pula TOF 3D dengan kemampuan scanner LiDar. Kemudian kamera depannya 12 MP juga.

Samsung Note 20 Ultra mengusung kamera utama 108 MP, 12MP periscope telephoto, serta 12 MP ultrawide. Sementara resolusi kamera depannya 10 MP.

Huawei P40 Pro PlusHuawei P40 Pro. Plus Foto: istimewa

Sedangkan Huawei 40 Pro Plus kamera utamanya 50 MP, 8 MP periscope telephoto, 8 MP telephoto serta 40 MP ultrawide, ditambah TOF 3D. Adapun kamera depannya 32 MP.

Selanjutnya: Adu hardware...

Hardware

Apple A14 Bionic jadi otak iPhone 12 Pro Max sedangkan RAM seperti biasa tak diungkap oleh Apple. Pilihan memori internal 128 GB, 256 GB dan 512 GB. Sedangkan baterai juga tak diungkap, rumornya 3.687 mAh, dibekali isi ulang cepat 18W dengan pengisian 50% dalam 30 menit. Juga ada wireless charging 15W.

Sementara Galaxy Note 20 Ultra memakai prosesor Exynos 990 atau Snapdragon 865+, tergantung lokasi pemasaran, dipadukan RAM 12 GB. Memori internalnya 128 GB, 256 GB atau 512 GB. Sektor baterai kapasitasnya 4.500 mAh dengan fast charging 25 W serta juga wireless charging.

Huawei P40 Pro Plus menggunakan chip Kirin 990 5G dipadukan dengan RAM 8 GB. Pilihan memori internal adalah 256 GB dan 512 GB. Baterai berkekuatan 4.200 mAh dengan charging super ngebut 40 W serta wireless charging 40W atau 27W.

Fitur Unggulan dan Kesimpulan

Ketiga ponsel sama-sama memiliki dukungan pada konektivitas 5G. Salah satu fitur unggulan iPhone 12 Pro Max adalah LiDAR, yang pada dasarnya adalah sensor radar berbasis laser. Fungsinya adalah mengukur jarak antara objek dan kamera. LiDAR dipakai pula untuk fungsi autofokus kamera di kondisi kurang cahaya.

Kemudian Galaxy Note 20 Ultra tentunya selain spek luar biasa salah satu nilai jual adalah stylus S Pen yang semakin canggih. Ia punya latensi 9ms, meningkat jauh dari generasi sebelumnya yang punya latensi 42ms. Semakin kecil latensi, membuat output akan cepat mengikuti pergerakan stylus, layaknya menulis di atas kertas menggunakan pena sungguhan.

Adapun Huawei P40 Pro Plus banyak mengunggulkan sektor kamera yang disebut-sebut termasuk yang terbaik. Kameranya dapat menangkap obyek secara mendetail, bahkan di kondisi kurang cahaya. Ada fitur optical zoom sampai 10x dan hybrid zoom sampai 20x.

Mana di antara ketiga smartphone sultan itu yang paling unggul? Tentu perlu pengujian lebih lanjut baik dari sisi hardware serta software dan tergantung pula pada selera pembeli. Flagship Android menawarkan spesifikasi dan kemampuan hebat sedangkan iPhone 12 Pro Max menjanjikan kenyamanan iOS dan ekosistem Apple.

Halaman 2 dari 2
(fyk/fay)