Smartwatch Samsung Kini Bisa Pakai Google Maps
Hide Ads

Smartwatch Samsung Kini Bisa Pakai Google Maps

Aisyah Kamaliah - detikInet
Senin, 28 Sep 2020 13:49 WIB
Smartwatch Samsung kini bisa pakai navigasi dari Google Maps.
Smartwatch Samsung kini bisa pakai navigasi dari Google Maps. (Foto: via Auto Evolution)
Jakarta -

Kini tidak cuma di Apple Watch, Samsung Smartwatch kini juga bisa pakai Google Maps untuk mencari tempat tertentu. Tidak perlu beli ponsel baru deh, detikers.

Aplikasi bernama 'Navigation Pro: Google Maps Navi for Samsung Watch' dapat menampilkan perkiraan waktu sampai ke tujuan, jarak, dan durasi langsung di jam tangan, dilengkapi dengan suara dan getaran yang dapat disesuaikan. Selain itu, aplikasi mengemas dukungan yang tersedia dari 102 bahasa.

Selain itu, kamu dapat melihat kecepatan saat ini dan juga mendapatkan data Google Maps untuk transportasi umum, yang menjadikannya pilihan yang tepat untuk kamu yang naik turun transportasi publik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal baiknya, ini berfungsi pada sebagian besar jam tangan pintar Samsung, termasuk semua model Galaxy Watch, Gear S3 dan Gear S3, dan lainnya.

Untuk saat ini, aplikasi tersebut dioptimalkan untuk Android 9 dan Android 10. Selain Google Maps, aplikasi ini juga dilengkapi dukungan eksperimental untuk perangkat lunak navigasi Here WeGo dan GeoVelo, sebagaimana ditulis Auto Evolution, Senin (28/9/2020).

ADVERTISEMENT

Buat kamu yang merupakan pengguna setia Samsung, ini adalah kabar yang menggembirakan dan menyempurnakan fungsi smartwatch yang sudah ada sebelumnya. Jadi, sudah dicoba belum, detikers?




(ask/fay)