Hal ini tak lepas dari upaya Huawei yang sedang bekerja keras mengembangkan Huawei Mobile Services (HMS) untuk memperkuat posisinya dalam mengembangkan Huawei Ecosystem.
Dijelaskan Developer Technical Support Director Huawei Consumer Cloud Service APAC Li Guo Liang, HMS saat ini melayani pasar global lewat Huawei AppGallery, Huawei ID, Huawei Themes, Huawei Assistant, Huawei Mobile Cloud dan masih banyak lagi.
Hingga saat ini, HMS mencakup lebih dari 570 juta pengguna secara global di 170 negara dan wilayah. Sebagai akar dari Huawei Ecosystem, disebutkan Liang, HMS bertumbuh dengan mantap. Hal ini terutama dapat dilihat pada Huawei AppGallery.
![]() |
Baca juga: 10 Besar Pabrikan Ponsel Dunia |
"Kami saat ini mengambil pendekatan proaktif untuk menjangkau penyedia layanan elektronik, layanan keuangan, pendidikan, makanan dan minuman, hiburan dan gaya hidup di setiap negara, untuk meningkatkan konten platform kami secara progresif untuk memaksimalkan pengalaman mereka dengan Huawei," simpulnya.
Simak Video "Huawei Resmi Luncurkan Watch Fit 2 dan GT 3 Pro"
[Gambas:Video 20detik]
(rns/fay)