Gadget Invasion Week 2016: Tak Cuma Sekadar Jualan
Hide Ads

Gadget Invasion Week 2016: Tak Cuma Sekadar Jualan

Muhammad Alif Goenawan - detikInet
Selasa, 01 Mar 2016 17:39 WIB
Foto: detikINET/M Alif Goenawan
Jakarta - Minat masyarakat Indonesia terhadap peranti elektronik tak pernah surut. Terus meningkat setiap tahunnya seiring hadirnya barang baru. Hal inilah yang membuat Erajaya Group menggelar event bertajuk Gadget Invasion Week 2016.

Sesuai namanya, gelaran yang berlangsung selama enam hari , 1-6 Maret 2016 di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat ini akan menggempur pengunjung mal dengan berbagai macam brand gadget ternama, mulai dari Samsung, Acer, Apple, Asus, BlackBerry, Lenovo, LG, dan masih banyak lagi.

Erajaya pun mengklaim Gadget Invasion Week 2016 ini memiliki konsep acara yang berbeda dengan yang pernah ada sebelumnya. Diklaim pertama kali karena event ini memiliki gabungan konsep antara kegiatan pameran, demand generation, dan smart customer experience.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Gadget Invasion Week 2016 menjadi momen yang penting bagi Erajaya. Karena begini, selain menjadi distributor terbesar di Indonesia, kami juga punya keawjiban untuk memperkenalkan teknologi ke masyarakat Indonesia," tutur Hasan Aulia, CEO Erajaya Group di Mall Taman Anggrek, Jakarta, Selasa (1/3/2016).


Karenanya, selain berjualan, Erajaya juga akan memberikan edukasi kepada pengunjung Mall Taman Anggrek yang penasaran dengan teknologi terkini. Akan ada workshop, produk demo, dan pelatihan di panggung utama.

Adapun produk yang menjadi primadona di kegiatan kali ini adalah hadirnya Samsung Gear VR dan Galaxy S7.Β  Pengunjung juga akan mendapat kesempatan mengikuti program yang ditawarkan, mulai dari cashback jutaan rupiah, tukar tambah, clearance sales hingga 80%, serta undian hadiah berupa smartphone. (mag/rou)
Berita Terkait