Menurut hitungan lembaga riset Gartner, penurunan ini bisa dibilang lumayan tajam sejak kuartal ketiga 2013 lalu. Sepanjang 2015 ini diprediksi penjualan PC akan turun lagi hingga 4,4%.
"Penjualan PC mengalami tekanan salah satunya karena menguatnya nilai tukar dollar AS terhadap mata uang lokal di sejumlah negara,β ungkap Mikako Kitagawa, prinsipal analis dari Gartner, seperti detikINET kutip Cellular News, Senin (20/7/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lenovo tetap menguasai pasar PC global walau mendapat tekanan di kawasan Amerika Latin dan Jepang. HP juga mengalmi tekanan, terutama karena fluktuasi kurs dan kebijakan pengetatan inventory di pasar konsumer mengantisipasi Windows 10.
Di kawasan Asia Pasifik pengapalan PC mencapai 24,2 juta unit selama kuartal kedua turun 2,9% dibandingkan periode sama tahun lalu. Di China, pengapalan PC turun sebanyak 4% karena permintaan dari konsumen terus melemah.
(rou/rns)