Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Kado Lenovo di Ultah Satu Dekade ThinkPad

Kado Lenovo di Ultah Satu Dekade ThinkPad


- detikInet

thinkpad x250 (yud/detikINET)
Jakarta -

Tercatat sejak 1 Mei lalu, ThinkPad yang tadinya dimiliki IBM resmi memasuki usia ke-10 semenjak diakuisisi oleh Lenovo. Sembari merayakan pencapaian itu, Lenovo mengumumkan jajaran seri laptop ThinkPad terbaru bagi pasar Indonesia.

Ada lima tipe laptop ThinkPad yang diumumkan Lenovo, yakni ThinkPad X250, ThinkPad T450, ThinkPad T450s, ThinkPad L450, dan ThinkPad W550s. Kelimanya mengincar segmen pengguna berbeda, mulai dari kelas konsumer hingga bisnis.

Namun dari kelimanya yang cukup menyita perhatian adalah ThinkPad X250. Laptop ini diposisikan oleh Lenovo sebagai tipe yang paling tinggi, selain sisi durabilitas yang jadi andalan seri laptop ThinkPad sejak lama, kelebihan ThinkPad X250 juga terletak di ketahanan baterainya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam sekali pengisian baterai, ThinkPad X250 disebut mampu bertahan sampai 20 jam. Menariknya, kondisi tersebut bahkan dibilang bisa dicapai dalam penggunaan normal. Berbekal kemampuannya itu, Sandy Lumy, Key Account Lead Lenovo Indonesia mengklaim ThinkPad sangat sesuai bagi pebisnis yang sering bepergian jauh namun tak bisa jauh-jauh dari laptop.

β€œThinkPad X250 bisa tahan sampai 20 jam, jadi kalau misalnya bepergian jauh tak perlu khawatir kehabisan baterai di perjalanan. Misalnya kalau dibawa terbang dari Jakarta ke Dubai, waktu perjalanannya kan sekitar 8 jam. Berarti ThinkPad 250 bisa dibawa bolak-balik Jakarta-Dubai, itu pun baru 16 jam. Jadi masih ada sisa waktu 4 jam lagi ketahanan baterainya,” papar Sandy, di hotel Double Tree, Jakarta, Rabu (6/5/2015).

Adapun soal spesifikasi, ThinkPad memang dibekali dengan jeroan yang terbilang mumpuni, sesuai peruntukanya. Misalnya bagian prosesor, konsumen bisa memilih mulai dari menggunakan Core i3 sampai yang paling tinggi adalah Core i7.

Sedangkan kapasitas RAM-nya bisa didongkrak sampai 8 GB yang merupakan jenis DDR3 1600. Untuk media penyimpanannya, ada pilihan SSD sampai ukuran 512 GB atau HDD dengan kapasitas sampai maksimal 1 TB.

Konsumen juga bisa memilih spesifikasi layar yang diinginkannya. Ukurannya memang hanya 12,5 inch, tapi konsumen bisa menentukan resolusi layar yang diinginkan mulai dari HD, full HD, maupun dengan tambahan fungsi sentuh di layarnya. Tentu ujung-ujungnya adalah harga yang bakal semakin membengkak seiring pilihan spesifikasi yang semakin tinggi.

Tertarik meminangnya? Berarti siap-siap merogoh kocek dalam-dalam karena ThinkPad X250 dibanderol oleh Lenovo mulai Rp 19 juta. Terbilang mahal memang, tapi selain spesifikasi mumpuni, konsumen juga akan dimanjakan dengan ketahanan bodinya yang sudah mengantongi grade militer. Artinya laptop ini bakal mampu bertahan di kondisi eskstrim sekalipun, seperti misalnya di atas gunung atau bila terpaksa diajak hujan-hujanan.

(yud/ash)







Hide Ads