Apple Watch baru hitungan hari memulai debutnya di pasaran. Namun sejumlah keluahan sudah dilontarkan oleh beberapa pengguna, salah satunya soal baret atau goresan di bagian bodi dan layar.
detikINET kutip dari laman BGR, Rabu (29/4/2015), seorang pengguna mengeluhkan bodi Apple Watch miliknya baret-baret, padahal baru dibeli tiga hari sebelumnya. Ia tidak mengetahui penyebab pastinya. Tapi sepanjang tiga hari tersebut, ia tidak melakukan aktivitas yang berat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Alasan tersebut diperkuat dengan pengujian yang dilakukan Consumer Reports. Berdasarkan tes kekerasan mineral atau Mohs Scale, layar safir Apple Watch cukup tangguh. Mendapatkan nilai 9 dari nilai tertinggi 10. Sementara Apple Watch Sport hanya mendapat nilai 7.
Hingga saat ini, pihak Apple belum menanggapi keluhan-keluhan para pengguna Apple Watch. Meski demikian Apple sendiri diketahui memberikan asuransi pada perangkat jam tangan pintarnya. Jadi pengguna bisa menukar Apple Watch yang baret tersebut.
(rou/rou)