Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Berkat iPhone 6, Apple Salip Samsung

Berkat iPhone 6, Apple Salip Samsung


- detikInet

Hasil riset Gartner (cnet)
Jakarta - Apple dan Samsung masih jadi penguasa pangsa pasar ponsel di seluruh dunia. Secara keseluruhan, Samsung berada di peringkat pertama dengan pangsa pasar sebesar 24,7%.

Namun jika menilik data pada kuartal empat 2014, ternyata Apple yang jadi juaranya. Pada periode tersebut, Apple meraih pangsa pasar sebesar 20,4%, sedikit di atas Samsung yang hanya meraih 19,9%.

Penjualan Samsung di kuartal itu menurun drastis dibandingkan dengan kuartal yang sama di tahun sebelumnya, yakni mencapai 29,5%. Sementara Apple seperti detikINET kutip dari Cnet, Rabu (4/3/2015) di kuartal empat 2013 hanya mendapat porsi 'kue' 17,8%.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Data yang dirilis Gartner ini juga menyebutkan, lonjakan penjualan Apple pada kuartal empat 2014 itu berkat dirilisnya iPhone 6 dan 6 Plus. Keduanya tercatat menikmati animo pasar yang sangat besar di Amerika Serikat dan China.

Peningkatan ukuran layar di dua ponsel berlogo apel kroak itu disebut-sebut menjadi daya tarik utamanya. Tak cuma 'memaksa' pengguna iPhone lama untuk meng-upgrade, tetapi juga berhasil menarik perhatian para calon pengguna memilih iPhone ketimbang Android.

Menariknya, data yang dirilis Gartner sedikit berbeda dengan yang dirilis oleh Strategy Analytics beberapa waktu lalu. Menurut mereka, pangsa pasar Apple dan Samsung pada kuartal empat 2014 berada di posisi yang sama, yaitu 20%.

(asj/rns)







Hide Ads