"Produk kami nyata-nyata lebih baik dibandingkan iPhone," kata Lei Jun dengan percaya diri, seperti dikutip detikINET dari Reuters, Rabu (23/7/2014).
"Versi warna putih kami juga lebih baik daripada versi warna putih mereka. Bahkan warna putihnya lebih putih," tambah Lei bercanda.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Meski belakangan nama Xiaomi makin menanjak, tapi dalam waktu dekat mereka dinilai belum dapat mengalahkan Apple. "Saat ini masih sebuah omongan besar ketimbang ancaman yang nyata bagi Apple," kata Neil Shah, konsultan teknologi di CounterPoint.
"Di pasar negara berkembang, mereka memang tumbuh pesat, menarik para pembeli yang menginginkan Apple tapi dinilai kemahalan," tambah Neil. "Jika Xiaomi menaikkan harga ke level Apple, mereka tak akan laku. Saat ini mereka sedang mencoba membangun brand dengan membandingkan diri mereka dengan Apple,"
(fyk/fyk)