Monitor tersebut diklaim tetap nyaman untuk mata berkat panel VA teknologi yang menciptakan kualitas dan reproduksi warna yang menawan. Selain itu, juga dibenamkan teknologi bebas kedip (flicker free) dan meminimalisir paparan sinar biru (low blue light/LBL).
Menurut Eko Handoko, Country Manager BenQ Indonesia, teknologi tersebut diadopsi dari hasil penelitian panjang yang menghasilkan analisa dan kesimpulan bahwa melihat layar berkedip dalam waktu lama dapat membuat kerusakan pada mata.
βTeknologi sudah jadi bagian dari kehidupan kita dan kita tidak dapat lepas dari memandang layar gadget ataupun monitor konvensional untuk bekerja sehari-hari. Namun tanpa kita sadari, penggunaan dalam jangka panjang dapat mengakibatkan kerusakan pada mata,β kata Eko, Senin (2/6/2014).
Eko menyadari tuntutan akan kesehatan mata saat ini sudah jauh lebih besar daripada generasi sebelumnya. Menurutnya, seorang pekerja dan pelajar dapat menghabiskan waktu di depan komputer atau gadget selama 6-8 jam sehari.
Penelitian juga menunjukan bahwa spectrum cahaya biru yang dipancarkan oleh perangkat termasuk monitor komputer merupakan salah satu penyebab dan pemberi kontribusi terhadap kerusakan mata, ketegangan mata, sakit kepala, dan gangguan tidur.
Sementara berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Complutense University di Madrid, penggunaan perangkat digital dalam jangka waktu yang lama dapat menyebabkan ketegangan pada otot mata dan mungkin akan menyebabkan kerusakan pada retina.
βItu sebabnya kami berupaya menghadirkan monitor yang bisa memberikan kenyamanan dan aman terhadap kesehatan mata walau digunakan dalam jangka waktu yang lama. Dengan menggunakan monitor BenQ seri EyeCare, maka kita sudah berinvestasi untuk kesehatan mata kita,β kata Eko.
BenQ Eye-care diklaim memiliki kemampuan yang dapat menyaring paparan sinar biru hingga 70% sehingga aman untuk digunakan pada komputer saat multimedia, web Surfing, office dan reading modes. Pada monitor gaming terdapat 10 tipe yang sudah dilengkapi dengan fitur LBL.
Keunggulan dari teknologi panel VA ini adalah dapat menghasilkan contrast ration 3000:1, menghasilkan warna putih yang lebih putih, dan warna hitam yang lebih hitam semua itu dengan sinar cahaya yang minimal. Panel VA 8-bit memberikan warna yang lebih halus dan stabil dengan total rendering warna sebanyak 16,7 juta nuansa warna secara bersamaan.
"BenQ Eye-care adalah penggabungan monitor untuk bisnis, rumahan, professional, hiburan, gaya dan gaming. Dirilis pertama kalinya pada April 2013 dengan tekologi bebas kedip Flicker Free dan pada tahun 2014 BenQ eye-Care melengkapinya dengan model Low Blue Light," pungkas Eko.
(rou/rou)