Hilang sejak mengumumkan jajaran BlackBerry 10, ada kabar lain yang menyebutkan bahwa vendor asal Kanada itu tertarik kembali memasangkan tombol trackpad, termasuk tombol panah untuk 'back'.
Dikutip detikINET dari CrackBerry, Selasa (25/2/2014), informasinya menyebutkan handset BlackBerry 10 yang mengusung model konvensional ini adalah seri Z3 atau yang dikenal juga sebagai BlackBerry Jakarta.
Ini agak membingungkan, karena dari bocoran foto sebelumnya, BlackBerry Jakarta mengusung model full layar sentuh, tidak memiliki keyboard fisik. Sekilas, bentuknya mirip-mirip dengan BlackBerry Z10.
BlackBerry Jakarta ditujukan untuk pasar ponsel menengah sehingga spesifikasinya pun tidak terlampau mentereng. Kabarnya, ia dibekali dengan prosesor dual core 1,2 GHz, Adreno 305 GPU, RAM 1,5 GB, dan harga sekitar USD 150.
Belum ada konfirmasi dari pihak BlackBerry mengenai rumor ini. Saat ini, BlackBerry juga membuat konferensi pers sederhana. Desas-desusnya itu adalah pengumuman BlackBerry Jakarta.
(tyo/ash)