TikToker Buka Aplikasi 5x Sehari dan Tonton Lebih dari 100 Video
Hide Ads

TikToker Buka Aplikasi 5x Sehari dan Tonton Lebih dari 100 Video

Aisyah Kamaliah - detikInet
Jumat, 21 Mei 2021 17:46 WIB
TikTok
TikToker Buka Aplikasi 5x Sehari dan Tonton Lebih dari 100 Video. Foto: Yakob Arfin/detikcom
Jakarta -

Aplikasi video singkat TikTok sangat populer. Berdasarkan data dari TikTok Indonesia, pengguna TikTok rata-rata membuka aplikasi ini 5 kali sehari dan lebih dari 100 video ditonton setiap harinya.

Hal ini diungkap langsung oleh Angga Anugrah Putra Head of Operations TikTok Indonesia dalam acara 'Konferensi Pers Kampanye TikTok #SamaSamaBelajar 2.0', Kamis (20/5/2021).

"TikTok sekali lagi kami sampaikan bukan sosmed tapi platform video agar pengguna bisa menyalurkan kreativitas mereka. TikTok ada di 150 negara, dengan 75 bahasa dan 50 kantor global termasuk yang ada di Jakarta," kata Angga.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sekarang user masih nonton lebih dari 100 video per hari, rata-rata membuka aplikasi lima kali sehari. Mereka melihat video dengan konten beragam," sambungnya.

Berdasarkan data, top content atau konten terpopuler di Indonesia masih dipegang oleh video bergenre komedi, disusul oleh kategori edukasi, vlog, fashion dan talent. Kategori lainnya yang juga semakin diminati oleh TikTokers ialah kategori game dan film.

ADVERTISEMENT

Untuk video #SamaSamaBelajar yang masuk kategori edukasi, terbilang sudah ada 1,5 juta lebih konten yang diunggah dan disaksikan lebih dari 59 juta miliar kali. Kategori merupakan kategori kedua teratas di TikTok Indonesia. Konten edukasi ini termasuk di antaranya Bahasa, fotografi dan videografi, DIY, kesehatan, sampai bisnis.

Secara global, TikTok sebenarnya jarang membeberkan angka pengguna aktif mereka. Tapi dari data yang bocor di Phone Arena, terlihat jumlah pengguna aktif bulanan TikTok adalah 732 juta pada Oktober 2020. Jika angka pertumbuhan ini berlangsung terus, TikTok diprediksi akan memiliki satu miliar pengguna aktif bulan global pada Mei 2022.




(ask/fay)