Nonton Netflix di rumah jadi salah satu pilihan untuk mengusir bosan saat social distancing di tengah wabah virus corona. Tapi kalau tiap hari nonton sendirian mungkin lama-lama akan terasa jenuh.
Jangan khawatir karena walau sedang social distancing kalian tetap bisa nonton Netflix bareng teman-teman lainnya menggunakan ekstensi Google Chrome bernama Netflix Party.
Ekstensi ini memungkinkan kalian untuk mulai nonton, pause atau berhenti nonton film dan serial di Netflix tanpa perlu menyinkronkan semua orang. Kalian juga bisa mendiskusikan apa yang sedang di tonton menggunakan kolom chat yang ada.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ingin tahu bagaimana cara menggunakan Netflix Party untuk nonton ramai-ramai secara virtual? Simak tips berikut yang dikutip detikINET dari Cnet, Minggu (29/3/2020).
1. Pastikan Memiliki Akun Netflix
Sebelum memulai, pastikan semua orang yang kalian undang memiliki akun Netflix. Saat ini Netflix Party tidak bisa digunakan untuk layanan streaming lain.
Selain itu pastikan kalian dan teman-teman lainnya menggunakan browser Google Chrome karena ekstensi Netflix Party hanya tersedia untuk browser tersebut.
2. Unduh Ekstensi Netflix Party
Setelah semua orang terhubung dengan Netflix di komputer atau laptop mereka, mereka harus mengunduh ekstensi Netflix Party. Caranya masuk ke situs netflixparty.com di browser Google Chrome.
Setelah itu klik 'Get Netflix Party for Free'. Kalian akan diarahkan ke Google Chrome web store untuk mengunduh ekstensi. Lalu klik 'Add to Chrome'.
Box pop-up akan muncul di browser lalu pilih 'Add Extension' Setelah proses download dan instalasi selesai, kalian akan melihat logo NP di toolbar browser.
3. Mulai Nonton Bareng
Setelah ekstensi Netflix Party diinstal, kalian bisa mulai nonton bareng bersama teman dan keluarga. Caranya, buka Google Chrome dan login ke akun Netflix.
Pilih film atau serial yang ingin ditonton lalu klik. Setelah itu kalian akan melihat logo NP berubah dari abu-abu menjadi merah.
Klik ikon tersebut lalu pilih 'Start the Party'. Secara default kalian akan menjadi tuan rumah, jadi kalian bisa memilih opsi untuk menjadi satu-satunya yang memegang kontrol untuk play dan pause, atau memberikan opsi kepada semua undangan untuk mengontrol film.
Salin URL yang ada di box pop-up dan bagikan kepada semua orang yang ingin kalian ajak nonton bareng. Untuk kalian yang menjadi tamu undangan, salin URL tersebut di broswer masing-masing.
Setelah itu kalian akan diarahkan ke situs Netflix, dan untuk bergabung klik ikon NP yang ada di toolbar. Setelah itu video kalian akan tersinkron dengan video yang dipilih oleh tuan rumah.
Di sisi kanan akan ada kolom chat yang bisa kalian gunakan untuk saling ngobrol dan membicarakan apa yang sedang ditonton. Kalian juga bisa melihat siapa saja yang sudah bergabung untuk nonton bareng dari kolom chat tersebut.
Nah, sekarang kalian sudah siap untuk menonton Netflix ramai-ramai secara virtual tanpa melupakan social distancing. Mumpung sedang #JagaJarakDulu, yuk coba bikin Netflix party detikers.
(vmp/fay)