Keberadaan akses internet cepat akan mempermudah penyampaian iklan kepada pasar yang dituju, tidak hanya berbentuk teks saja, namun juga berupa gambar dan video.
Alhasil, iklan yang disampaikan, menurut Direktur & Chief Digital Services Officer XL Axiata Ongki Kurniawan, akan lebih meningkatkan keterikatan antara pelanggan dengan materi iklan yang disampaikan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
XL sendiri coba memanfaatkan jaringan 4G yang dibangunnya untuk meningkatkan layanan mobile advertising AdReach.
Menurut Ongki, koneksi internet cepat pada teknologi 4G LTE akan mampu memaksimalkan kualitas layanan pada format video dan gambar, sehingga efektivitas penyampaikan pesan akan bisa ditingkatkan.
Hingga akhir 2015 nanti, setidaknya lebih dari 30 kota di Indonesia sudah akan terlayani oleh internet cepat 4G LTE dari XL.
Perluasan wilayah layanan 4G LTE untuk tahun depan, juga sudah dipersiapkan sejak saat ini. Seiring dengan hal itu, terus meningkat pula pengguna smartphone 4G.
XL melihat peluang bisnis iklan digital ke depan sangat besar terutama karena behavior pelanggan sampai dengan saat ini semakin tergantung dengan media mobile atau ponsel. Karena itu, ponsel dapat menjadi media yang sangat efektif dan mampu membangun engagement yang baik dengan target pasar.
Selain hal-hal yang terkait dengan regulasi, tantangan pada bisnis ini adalah menyangkut masalah adopsi industri terhadap media digital, kebiasaan pelanggan, dan perkembangan teknologi.
(rou/ash)