Mi True Wireless Earphones 2 Basic yang Simpel Tapi Bisa Jadi Andalan
Hide Ads

Review Produk

Mi True Wireless Earphones 2 Basic yang Simpel Tapi Bisa Jadi Andalan

Fitraya Ramadhanny - detikInet
Minggu, 30 Agu 2020 16:08 WIB
Mi True Wireless Earphones 2 Basic
Mi True Wireless Earphones 2 Basic (Foto: Xiaomi)
Jakarta -

Untuk mereka yang aktif atau suka mendengarkan musik, punya true wireless stereo (TWS) adalah sebuah keharusan. Mi True Wireless Earphones 2 Basic bisa dipertimbangkan.

Mi True Wireless Earphones 2 Basic merupakan earphone wireless dengan koneksi bluetooth yang ditargetkan untuk para penggemar musik dan pengguna yang aktif. Seperti apa rasanya memakai TWS besutan Xiaomi ini, berikut ulasannya:

Desain

Mi True Wireless Earphones 2 Basic hadir dengan casing putih. TWS ini berwarna putih ini desainnya setengah masuk ke telinga dengan tangkai yang pendek. Bobotnya cuma 4,7 gram, tidak berat sama sekali.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk kenyamanan memang relatif. Earphone ini enak dipakai dan tidak mengganggu telinga. Namun gripnya agak kurang. Setelah beberapa lama dipergunakan, posisinya agak merosot. Bahkan kalau kepala menoleh dengan cepat, earphonenya bisa copot.

Konektivitas dan kualitas suara

ADVERTISEMENT

Menghubungkan perangkat Mi True Wireless Earphones 2 Basic dengan smartphone sangat gampang. Begitu casing dibuka, koneksi bluetooth langsung terdeteksi di perangkat kita. Pairing bisa dilakukan dengan cepat.

Latensi tidak ada masalah. Ketika dijajal menonton video YouTube, tidak ada delay suara. Mi True Wireless Earphone 2 Basic dilengkapi 14,2 mm dynamic driver dan dukungan codec AAC dan SBC sehingga bisa dipergunakan untuk perangkat Android, iOS, maupun perangkat audio lainnya.

Mi True Wireless Earphones 2 Basic dilengkapi teknologi peredam suara bising dual-microphone pada bagian pangkal dekat telinga dan ujung tangkainya. Hasil yang dirasakan adalah kualitas suara tetap bening dan jernih meskipun kita ada di ruangan dengan banyak suara orang.

Baterai

Daya tahan baterai jadi andalan Mi True Wireless Earphones 2 Basic. TWS ini diklaim bisa dipakai mendengarkan musik selama total 20 jam tanpa gangguan. Mi True Wireless Earphones 2 Basic juga dapat terisi penuh hanya dalam 1,5 jam melalui USB type C di casingnya.

Kontrol mudah

Mi True Wireless Earphones 2 Basic dilengkapi dengan kendali simpel namun sangat membantu penggunanya. Operasional memutar lagu bisa dilakukan dengan mudah.

Untuk pause, cukup lepas salah satu earphone. Play atau pause juga bisa mengetuk earphone kanan dua kali. Untuk Google Assistant ketuk earphone kiri 2 kali. Untuk menerima panggilan telepon juga cukup ketuk 2 kali pada earphone, namun saat dicoba agak kurang sensitif untuk fungsi yang satu ini.

Kesimpulan

Mi True Wireless Earphones 2 Basic bisa jadi pilihan untuk konsumen yang suka mendengarkan musik dari perangkat. Bisa juga untuk yang mobilitasnya aktif namun gerakannya normal dan wajar, sehingga TWS-nya tidak lepas dari telinga.

Seperti namanya, TWS ini bisa memenuhi kebutuhan audio dasar bagi penggunanya. Harga Mi True Wireless Earphones 2 Basic dibandrol Rp 349.000 dalam situs resmi Xiaomi Indonesia.




(fay/fyk)