Epic Games Kasih 2 Game Gratis & Diskon Hingga 80%, Ada yang Rp 2 Ribu
Hide Ads

Epic Games Kasih 2 Game Gratis & Diskon Hingga 80%, Ada yang Rp 2 Ribu

Panji Saputro - detikInet
Senin, 21 Nov 2022 09:15 WIB
Akhir pekan semakin asyik, bila gamer menikmatinya dengan bermain game gratis dari Epic Games. Mereka menyiapkan dua judul yang ditawarkan secara cuma-cuma.
Akhir pekan semakin asyik, bila gamer menikmatinya dengan bermain game gratis dari Epic Games. Mereka menyiapkan dua judul yang ditawarkan secara cuma-cuma. (Foto: Epic Games)
Jakarta -

Akhir pekan semakin asyik, bila gamer menikmatinya dengan bermain game gratis dari Epic Games. Setidaknya mereka sudah menyiapkan dua judul yang ditawarkan secara cuma-cuma.

Berdasarkan hasil pantauan detikINET dari situs resmi, Senin (21/11/2022), para penggemar game PC, bisa memainkan Dark Deity dan Evil Dead: The Game hingga 24 November mendatang. Selain itu, Epic Games juga memberikan Epic Cheerleader Pack bagi mereka yang memainkan game Rumbleverse.

Untuk Evil Dead: The Game sendiri, dikembangkan dan diterbitkan oleh Sabet Interactive yang memiliki harga jual senilai Rp 215.999. Sedangkan Dark Deity, dibanderol oleh Freedom Games, selaku penerbit dengan harga lebih murah, yakni Rp 134.999.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kendati disuguhkan gratis, namun pastikan terlebih dahulu perangkat yang digunakan gamer mumpuni. Setidaknya memiliki PC dengan spesifikasi minimum dari kedua judul tersebut.

Spek PC Evil Dead: The Game

  • Sistem Operasi: Windows 10 64 bit
  • Prosesor: i7-7700 atau Ryzen 2600X
  • RAM: 16 GB
  • Kartu Grafis: GTX 1070 Ti atau RX 5600 XT

Spek PC Dark Deity

  • Sistem Operasi: Windows 7
  • Prosesor: i3
  • RAM: 4 GB
  • Kartu Grafis: Direkomendasikan GPU modern
  • Ruang Penyimpanan: 5 GB

Tak hanya sampai di situ saja, mereka juga menyediakan game gratis lainnya, jika masa periode kedua judul di atas sudah habis. Sebagai bocoran, mereka telah menyiapkan Star Wars: Squadrons pada tanggal 24 November hingga 1 Desember 2022.

ADVERTISEMENT

Lalu untuk memberikan pengalaman bermain game PC lebih variatif, pengembang Fortnite ini, menawarkan diskon hingga 80%. Bahkan nilai belinya, ada yang cuma sebesar Rp 2 ribu saja.

Meskipun deretan nama yang disajikan tidak terlalu populer, namun sepertinya sudah cukup memberikan keseruan kepada para gamer. Beberapa di antaranya, ada Velone, Terracotte, Godlike Burger, System Purge, Somerville, Naraka, Among Trees, Aspire Inas Tale, Doom 3, Car Tuning Simulator, Schein dan masih banyak lagi.




(hps/afr)