Ketika pertama kali dirilis Game Boy hanya mengusung chipset 8-bit. Setelah Gameboy pertama keluar, Nintendo terus mengembangkan handheld kebanggannya ini ke dalam beberapa varian, mulai dari Game Boy Color hingga Game Boy Advanced.
Namun laporan terbaru dari sebuah situs asal Jerman mengatakan jika Nintendo sebenarnya telah menyiapkan sebuah Game Boy yang powerful, dimana perangkat tersebut mengusung chipset yang dipakai oleh Nintendo 64.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Itu artinya, Game Boy yang tak pernah rilis ini disiapkan sebelum Game Boy Color muncul. Dari sisi power, perangkat ini mengusung sistem 32-bit dan mampu memainkan game 3D, mirip dengan apa yang dilakukan pada PlayStation, Saturn, dan Nintendo 64.
Meski demikian, melalui keputusannya Nintendo urung memasarkan produknya dikarenakan performa secara keseluruhan, ukuran, dan stamina dari perangkat kurang begitu memenuhi syarat. (mag/ash)