Bermain Bayangan
Hide Ads

Kuis

Bermain Bayangan

Tim - detikInet
Selasa, 18 Sep 2018 15:52 WIB
Foto Bayangan. (Foto: Getty Images)
Jakarta - Bayangan menjadi elemen visual yang menarik baik untuk sebuah seni lukisan ataupun fotografi. Efek bayangan bisa memberikan efek dimensi yang terlihat realistis. Di dunia fotografi bayangan menjadi objek foto menarik yang bisa dibuat cerita.

Nah, untuk tema fotostop detikINET kali ini adalah 'Bermain Bayangan' kamu bisa memainkan kamera untuk mendapatan momen objek bayangan apapun.

Kontes FotoStop detikINET terbuka bagi siapa saja dengan kamera apapun. Namun foto yang masuk akan dimoderasi terlebih dahulu oleh tim redaksi detikINET. Jadi, yang dipilih tentu bukan yang asal jepret.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jadi tunggu apalagi, yuk ikutan buat kamu yang yang beruntung dan punya hasil karya ciamik bakal mendapatkan hadiah uang tunai Rp 500 ribu dari detikINET. Kirimkan foto kreatif kamu lewat link berikut ini. Oh ya, jumlah foto yang disubmit tidak dibatasi.

Jika lolos moderasi, kalian juga bisa melihat hasil karya kalian dipamerkan dalam galeri FotoStop. Selamat memotret. (jsn/asj)