Jadwal playoff MPL ID S14 hari ini bakal seru banget. Sebab RRQ Hoshi bertemu dengan Geek Fam, tim yang berhasil mengalahkan Fnatic Onic (juara MPL ID S13).
Duel keduanya akan terselenggara di Eldorado Dome, Bandung, Jawa Barat. Pertandingan ini menjadi penentu, siapa tim kedua yang akan melaju ke final upper bracket.
Mengapa kedua? Hal ini dikarenakan tiket pertamanya diperebutkan oleh Team Liquid ID dan Bigetron Alpha. Jadi total ada dua partai yang digelar hari ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seluruh penggemar Mobile Legends di Tanah Air, apabila sudah punya tiket nontonnya bisa menyaksikannya di venue. Namun bagi kalian yang kehabisan tiket, masih bisa menikmati keseruannya melalui siaran langsung yang tayang di kanal YouTube MPL Indonesia.
Jadwal Playoff MPL ID S14 Hari Ini
Jadwal playoff MPL ID S14 hari ini akan dimulai dari siang sampai malam. Total ada empat tim yang akan unjuk kebolehan dan bersaing memperebutkan slot final upper bracket.
Mereka akan bermain dengan format pertandingan best of 5 (Bo5). Jadi harus menang tiga kali, bila ingin lanjut ke pertandingan selanjutnya.
Berikut jam main setiap tim, sebagaimana dirangkum detikINET dari situs resminya, Kamis (24/10/2024).
- Match 3: Team Liquid ID Vs Bigetron Alpha - 13.00 WIB
- Match 4: RRQ Hoshi Vs Geek Fam - 18.15 WIB
Perlu diketahui, di fase ini, tim yang kalah tidak langsung gugur. Mereka akan turun ke lower bracket terlebih dahulu. Nah bila di lower bracket kembali menelan kekalahan, makan otomatis gugur dari kompetisi.
Rekap Pertandingan Playoff MPL ID S14 Day 1
Babak playoff hari pertama dibuka oleh Bigetron Alpha Vs Alter Ego. Sebenarnya dua tim ini sama-sama hebat, tapi sayangnya Alter Ego sedang tidak dalam performa terbaiknya.
Bigetron Alpha berulang kali mendominasi. Tiga game yang dihelat, alur pertandingannya berada di genggaman Moreno dan kawan-kawan.
Tim berjuluk Sang Robot Merah itu kerap kali menggagalkan strategi lawannya. Mereka selalu berhasil mengantisipasi bagaimana war yang akan dilakukan Alter Ego.
Alhasil, Bigetron Alpha mengalahkan Alter Ego Esports dengan skor akhir 3-0. Dengan begitu, Alter Ego tidak bisa melanjutkan perjuangannya meraih gelar juara MPL ID S14.
Lalu di match kedua, sebuah kejutan terjadi. Fnatic Onic sang juara MPL ID S10, S11, S12, dan S13 telah tereliminasi.
Tim berjuluk Sang Raja Langit tersebut tumbang di tangan Geek Fam. Mereka kalah dramatis dengan skor akhir 2-3.
Tentunya kemenangan ini sangat berarti bagi Geek Fam. Bukan cuma soal masuk upper bracket, tapi balas dendam mereka akhirnya terbayar lunas dan tuntas.
Sedikit informasi, Geek Fam pernah bertemu Fnatic Onic (dulunya Onic) di grand final MPL ID S12. Sayangnya mereka belum cukup kuat untuk menaklukkan Fnatic Onic. Baloyskie cs kalah dengan skor akhir 2-4.
Tapi dengan sedikit perubahan roster, akhirnya mereka bisa sampai ke titik ini. Bukan tidak mungkin mereka akan kembali masuk grand final. Apalagi privilege sebagai finalis bukan cuma hadiah uang tunai yang didapat cukup besar, tapi juga mewakili Indonesia di M6 World Championship.
(hps/afr)