CEO Telegram Jarang Pakai HP, Alasannya Menohok
Hide Ads

CEO Telegram Jarang Pakai HP, Alasannya Menohok

Fino Yurio Kristo - detikInet
Sabtu, 11 Okt 2025 17:30 WIB
pavel durov
Pavel Durov. Foto: Instagram @durov
Jakarta -

CEO Telegram Pavel Durov, mendedikasikan 11-12 jam sehari untuk beristirahat dan membatasi penggunaan ponsel demi menjaga kreativitas dan fokusnya.

"Saya berusaha mengalokasikan waktu sebanyak mungkin untuk tidur," ujarnya kepada ilmuwan komputer Lex Fridman, dikutip detikINET dari VNExpress

Ia mengatakan sebenarnya tidak tidur penuh selama 11-12 jam, karena sebagian waktunya dihabiskan untuk berbaring di tempat tidur sambil tetap berpikir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya suka momen-momen seperti ini. Saya mendapatkan begitu banyak ide brilian atau setidaknya ide-ide itu tampak brilian bagi saya, saat saya berbaring di tempat tidur, baik larut malam maupun pagi-pagi sekali," cetusnya.

ADVERTISEMENT

Salah satu manusia terkaya dunia dengan harta terkini menurut Forbes USD 17,1 miliar itu juga menghindari memakai ponsel setelah bangun pagi.

"Ide-ide cemerlang bisa datang saat Anda berolahraga pagi, menjalani rutinitas pagi tanpa ponsel. Jika Anda membuka ponsel di pagi hari, Anda akan jadi seperti makhluk yang diberi tahu apa yang harus dipikirkan sepanjang hari. Hal yang sama juga berlaku jika Anda membaca berita dari media sosial hingga larut malam," demikian katanya.

Fridman mengaku pernah menghabiskan dua minggu bersama Durov dan jarang melihatnya menggunakan ponsel untuk menjelajahi media sosial. Menurut Durov, smartphone adalah gangguan besar dan menghalangi orang untuk memunculkan ide-ide orisinal.

"Filosofi saya di sini cukup sederhana. Saya ingin mendefinisikan apa yang penting dalam hidup saya. Saya tidak ingin orang lain memberi tahu saya apa yang penting hari ini dan apa yang seharusnya saya pikirkan," ujarnya.

Meskipun membangun kariernya di seputar aplikasi dan jejaring sosial, Durov menghargai keseimbangan dan koneksi yang penuh kesadaran. "Agak berlawanan dengan intuisi karena saya mendirikan salah satu jejaring sosial terbesar di dunia. Namun makin terhubung dan mudah diakses Anda, semakin kurang produktif Anda," cetusnya.




(fyk/fyk)
Berita Terkait