Setahun Nikah, Mantan Istri Jeff Bezos Ceraikan Suaminya

Setahun Nikah, Mantan Istri Jeff Bezos Ceraikan Suaminya

ADVERTISEMENT

Setahun Nikah, Mantan Istri Jeff Bezos Ceraikan Suaminya

Fino Yurio Kristo - detikInet
Kamis, 29 Sep 2022 05:40 WIB
mackenzie scott
Setahun Nikah, Mantan Istri Jeff Bezos Ceraikan Suaminya. Foto: GeekWire
Jakarta -

MacKenzie Scott, mantan istri pendiri toko online Amazon Jeff Bezos, sudah menikah lagi dengan seorang guru sains pada tahun 2021 silam. Akan tetapi baru-baru ini, MacKenzie melayangkan gugatan cerai.

MacKenzie Scott yang kaya raya setelah bercerai dengan Bezos, mendaftarkan gugatan itu di pengadilan Washington. Nama sang suami, Dan Jewett, juga sudah tidak ada lagi di website yang memuat aktivitas filantrofi MacKenzie.

Seperti dikutip detikINET dari Daily Mail, MacKenzie dan Scott menjalani hidup pernikahan privat. Jewett telah resign sebagai guru di sebuah SMA di Washington karena cemas pernikahannya dengan MacKenzie akan menimbulkan gangguan di sana.

Tepatnya, Jewett adalah guru sains di Lakeside, sekolah swasta eksklusif di utara Seattle. Sekolah ini dikenal sebagai almamater pendiri Microsoft Bill Gates dan Paul Allen. Tidak diketahui apa penyebab MacKenzie memutuskan menceraikan sang suami.

Baik Scott maupun Jewett sama-sama dikenal dermawan. "Sekarang, secara kebetulan yang membahagiakan, saya menikah dengan salah satu orang paling dermawan dan baik hati yang saya kenal, dan bergabung dengannya dalam komitmen untuk mewariskan finansial untuk melayani orang lain," tulis usai menikah dengan Jewett.

MacKenzie adalah salah satu wanita terkaya di dunia dengan harta lebih dari USD 34 miliar, itu pun sudah lumayan banyak berkurang karena dia senang beramal.

Pada Maret 2022, diperkirakan Mackenzie telah menyumbang uang senilai total USD 12 miliar untuk beragam aksi kemanusiaan. Jelas bahwa Mackenzie termasuk orang paling dermawan di Amerika Serikat. Kebanyakan sumbangannya ditujukan pada berbagai organisasi yang didukungnya.

Tahun 2019, Mackenzie Scott gabung The Giving Pledge dan berkomitmen menyumbangkan setengah kekayaannya ke yayasan amal. The Giving Pledge dicetuskan Warren Buffett dan Bill Gates pada tahun 2010 untuk mendorong miliarder dunia membagikan kekayaannya pada yang membutuhkan.



Simak Video "Yang Akan Dibicarakan Elon Musk hingga Anne Hathaway di B20 Summit"
[Gambas:Video 20detik]
(fyk/fyk)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT