Tahun 2022 sudah tiba dan mulai kita jalani, sementara tahun 2021 meninggalkan memori. Inilah 11 momen teknologi dan sains paling dikenang tahun lalu.
Dihimpun detikINET, Sabtu (8/1/2022) ada banyak peristiwa yang memiliki dampak dan pengaruh besar di dunia sains dan teknologi. Ada peristiwa di dalam negeri, maupun peristiwa dunia. Inilah momen-momen pentingnya:
1. Vaksinasi COVID-19 Dimulai di Indonesia (13 Januari 2021)
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Setelah berjuang dan bertahan dalam pandemi COVID-19, Indonesia resmi memulai proses vaksinasi nasional pada 13 Januari 2021. Presiden Joko Widodo menjadi orang pertama yang divaksin.
2. Kemunculan Jack Ma Pertama Kali Setelah 'Menghilang' (20 Januari 2021)
![]() |
Bulan Januari, Jack Ma menampakkan diri setelah hampir 3 bulan absen dari pandangan publik. Sang pendiri Alibaba bertemu dengan 100 guru pedesaan di China melalui video meeting online pada 20 Januari 2021.
Ini adalah kabar yang ditunggu dan merupakan kemunculan pertama sang pendiri Alibaba sejak Oktober 2020. Saat itu, Jack Ma berpidato mengkritik sistem keuangan pemerintah China sudah usang. Sejak itulah dia tidak pernah tampil lagi dan dua perusahaannya, Alibaba serta Ant Group, diobok-obok oleh pemerintah China.
3. 5G Resmi Meluncur di Indonesia (24 Mei 2021)
![]() |
24 Mei 2021 menjadi hari bersejarah karena 5G secara resmi meluncur di Indonesia. Hal itu ditandai dengan Telkomsel menjadi operator pertama yang mengantongi Surat Keterangan Laik Operasi (SKLO) dari Kominfo.
Baca juga: Tahun Lahirnya 5G di Indonesia |
4. Wisata Luar Angkasa Dimulai (11 Juli 2021)
![]() |
Virgin Galactic menjadi perusahaan pertama di dunia yang memulai wisata luar angkasa. Pendiri Virgin Galactic, Richard Branson dan tiga kru melesat dengan pesawat VSS Unity pada 11 Juli 2021. Branson menyalip Jeff Bezos dan Elon Musk yang juga mengembangkan wisata luar angkasa.
5. Peta Jalan Baru Untuk TV Digital (16 Agustus 2021)
![]() |
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate menerbitkan Peraturan Menteri Kominfo No 11 Tahun 2021 terkait migrasi TV digital tanggal 16 Agustus 2021. Dengan diterbitkannya aturan ini, suntik mati TV analog sah dimulai April 2022.
Semula migrasi TV analog ke digital atau Analog Switch Off (ASO) dilakukan 17 Agustus 2021. Tetapi, penghentian siaran TV analog itu urung dilakukan karena pandemi COVID-19 hingga masukan dari publik.
6. Bitcoin Jadi Alat Pembayaran di El Savador (7 September 2021)
![]() |
Momen penting mata uang kripto di tahun ini adalah ketika Bitcoin diresmikan sebagai alat pembayaran yang sah di El Savador pada 7 September 2021. Langkah ini dianggap sebagai pengakuan terhadap mata uang kripto.
Halaman selanjutnya: Pernikahan putri Bill Gates sampai Facebook ganti nama jadi Meta >>>
7. Merger Indosat-Tri (16 September 2021)
![]() |
Indosat Ooredoo dan Hutchison 3 Indonesia (Tri) sepakat untuk merger. 'Perkawinan' operator seluler itu senilai USD 6 miliar atau setara dengan Rp 85 triliun.
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) pada 8 November 2021 menyetujui merger operator seluler antara Indosat Ooredoo dan Hutchison 3 Indonesia (Tri) menjadi Indosat Ooredoo Hutchison.
8. Putri Bill Gates Menikah Secara Islam (15 Oktober 2021)
![]() |
Jennifer Gates, putri sulung Bill Gates sah telah menikah dengan Nayel Nassar. Janji suci kedua mempelai tersebut dilakukan secara Islam di New York, Amerika Serikat dalam upacara pribadi, Jumat 15 Oktober 2021. Setelah itu, mereka menggelar resepsi mewah untuk 300 undangan terbatas.
9. Elon Musk Jadi Manusia Terkaya di Bumi (27 Oktober 2021)
![]() |
Elon Musk resmi menjadi triliuner pertama di dunia. Bloomberg Billionaires Index mengumumkan pada 27 Oktober 2021, harta Elon Musk mencapai USD 287 miliar atau lebih dari Rp 4.000 triliun. Bisnis utamanya adalah Tesla, SpaceX dan Starlink.
10. Facebook Ganti Nama Jadi Meta (29 Oktober 2021)
![]() |
Facebook resmi berganti nama menjadi Meta. Perubahan ini diumumkan langsung oleh Mark Zuckerberg di ajang Connect 2021 pada 29 Oktober 2021. Hal ini menandai langkah perusahaan mereka mengembangkan Metaverse.
11. Aplikasi PeduliLindungi Paling Populer dan Terintegrasi (Desember 2021)
![]() |
PeduliLindungi menjadi aplikasi yang paling populer di Google Play Store, diunduh 50 juta kali. PeduliLindungi juga menjadi aplikasi paling terintegrasi. Hingga Oktober 2021 ada 15 aplikasi yang terintegrasi.