Timnas ke Final Piala AFF, Malam Bahagia Rakyat Indonesia!
Hide Ads

Timnas ke Final Piala AFF, Malam Bahagia Rakyat Indonesia!

Fitraya Ramadhanny - detikInet
Sabtu, 25 Des 2021 22:28 WIB
Witan Sulaeman of Indonesia, left, celebrates with Ezra Harm Ruud Walian, second left, after scoring the first goal during the AFF Suzuki Cup 2020 semi-final second leg match between Indonesia and Singapore in Singapore, Saturday, Dec. 25, 2021. (AP Photo/Suhaimi Abdullah)
Foto: AP/Suhaimi Abdullah
Jakarta -

Indonesia maju ke final Piala AFF 2020 usai menumbangkan Singapura 4-2 dalam laga penuh drama. Kiper Singapura sampai dikartu merah.

Indonesia vs Singapura tersaji di leg kedua semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Sabtu (25/12/2021). Indonesia memimpin lebih dulu lewat gol Ezra Wilian di menit ke-11. Jelang laga tuntas, Song Uiyoung menyamakan kedudukan pada menit 45+4.

Shahdan Sulaiman mencetak gol indah lewat tendangan bebas melengkung dari luar kotak penalti di menit ke-74. Indonesia mampu menyamakan kedudukan di menit ke-84. Pratama Arhan mencetak gol setelah menyambar bola rebound.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di awal babak extra time, Indonesia tambah gol di menit ke-91. Egy menusuk ke dalam kotak penalti, lalu sepakannya kena bek Singapura, Shawal Anuar dan bergulir ke gawangnya sendiri.

Menit ke-105+2, Egy Maulana Vikri cetak gol. Dengan mudah, dirinya tinggal menceploskan bola kala kiper Hassan Sunny tidak lengket tangkapannya. Menjelang akhir, kiper Singapura Hassan Sunny diganjar kartu merah.

ADVERTISEMENT

Publik di Indonesia bersorak sorai. Lini masa Twitter dipenuhi dengan trending topic terkait laga sepakbola ini. Netizen Indonesia sudah deg-degan menonton pertandingan penuh drama dan 3 kartu merah untuk Singapura ini.

Masyarakat Indonesia bersuka cita karena Timnas melaju ke babak Final Piala AFF 2020. Inilah suara-suara heboh netizen di Twitter:




(fay/asj)