"Lewat program ini, kami dapat meningkatkan rata-rata transaksi mitra merchant Go-Food sebesar 21% serta penghasilan mitra driver dari pesanan Go-Food bertambah 8,5% dibandingkan periode yang sama di minggu sebelumnya," ucap Vice President Marketing Go-Food Aristo Kristandyo dalam keterangannya, Rabu (19/6/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu juga terjadi peningkatan di outlet Go-Food Festival. Total pertumbuhan dan nilai transaksi di outlet Go-Food Festival meningkat 34% dimana transaksi yang dipesan secara online via Go-Food meningkat.
Saat ini, Go-Food telah bekerja sama dengan lebih dari 300 ribu mitra merchant di Indonesia di mana 96%-nya adalah UMKM.
"Hal ini sejalan dengan komitmen kami untuk terus mendukung dan menyejahterakan mitra UMKM dan mitra driver yang tergabung dalam ekosistem kami," lanjut Aristo.
![]() |
Salah satu pemenang Merchant Adhitya Wicaksana dari Keju Kesu, Medan, mengatakan sangat terbantu dengan program seperti Harkulnas Go-Food 2019. Menurut Adhitya, selain meningkatkan transaksi, program ini juga semakin membuat masyarakat mengenal brand kuliner miliknya.
"Selama hampir satu bulan periode Harkulnas Go-Food 2019 kemarin, outlet kami mengalami kenaikan penjualan drastis hingga dua kali lipat. Harkulanas Go-Food juga berdampak baik pada penjualan Keju Kesu setelah berakhirnya masa promo," ucap Adhitya.
Go-Food juga telah mengumumkan pemenang-pemenang Hari Kuliner Nasional Go-Food 2019 pada Selasa (18/6/2019). Ada 67 pemenang emas Harkulnas Go-Food 2019 dimana 6 mitra merchant diantaranya mewakili berbagai kota.
Keenam mitra tersebut adalah Ayam Bakar Kacalada dari Bandung, Ayam Geprek Sukoharjo dari Surakarta, Keju Kesu dari Medan, Sop Ubi Mak Djum dari Makassar, Bakmi Hauce dari Bali, Bogana May-May dari Jabodetabek.
Pemenang merchant dipilih berdasarkan tingkat pertumbuhan tertinggi dan kemampuan penyelesaian order. Selain itu, 55 pemenang dari pelanggan dipilih lewat undian bersama dinas sosial dari 14 kota. Tercata bahwa Pekanbaru, Bandar Lampung, dan Manado merupakan tiga kota dengan transaksi tertinggi selama Harkulnas Go-Food 2019. (ega/krs)