Ledakan Bom di Pasuruan Bikin Kaget Netizen
Hide Ads

Ledakan Bom di Pasuruan Bikin Kaget Netizen

Josina - detikInet
Kamis, 05 Jul 2018 15:39 WIB
Foto: Ilustrasi oleh Mindra Purnomo
Jakarta - Terjadi ledakan di dalam sebuah rumah yang terletak di kawasan Pogar, Bangil, Kabupaten Pasuruan. Bom yang meledak tersebut didengar warga sebanyak 4 kali.

Ledakan pertama didengar warga sekitar pukul 11.30 WIB. Selanjutnya, disusul suara ledakan kedua hingga ketiga. Bahkan suara ledakan didengar warga dari radius 500 meter.

Awalnya suara tersebut baru diduga berasal dari bom namun oleh Kapolda Jatim Irjen Machfud Arifin telah memastikan bahwa ledakan tersebut memang benar berasa dari bom.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bom, low explosive. Sudah diurai Tim Jibom," kata Irjen Machfud Arifin di lokasi, Kamis (5/7/2018).



Puluhan polisi dan TNI pun terlihat berjaga di lokasi. Petugas melakukan sterilisasi sejauh 100 meter dari lokasi ledakan.

Kejadian ini pun langsung menghebohkan dunia media sosial khususnya di Twitter. Seperti dipantau detikINET kata Pasuruan langsung masuk ke dalam daftar trending topik di Indonesia.

Banyak mereka mengecam kejadian ini dan berdoa juga untuk para korban serta dukungan untuk jajaran polisi dan TNI agar bisa mengendalikan kejadian ini.
































(jsn/rou)
Berita Terkait