Dikutip detikINET dari USA Today, Senin (22/8/2016), Zuckerberg diketahui telah menjual sahamnya senilai USD 95 juta atau di kisaran Rp 1,2 triliun. Saham yang dijual di kisaran 767 ribu lembar.
Semua uang hasil penjualan saham itu diserahkan pada yayasan amalnya, Chan Zuckerberg Initiative untuk aktivitas filantropi. Misalnya untuk menyembuhkan penyakit, memberdayakan masyarakat sampai menyelenggarakan beragam edukasi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Zuckerberg menyatakan untuk tiga tahun pertama, dia akan menginvestasikan USD 1 miliar per tahun dari sahamnya ke yayasan, yang bisa dijual dalam bentuk uang. Kini sebagian kecil dari nilai tersebut sudah dicairkan.
Sebelumnya, pasangan itu memang sudah menyumbang banyak uangnya ke rumah sakit atau dunia pendidikan. Tahun 2010, mereka tercatat pernah menyumbang USD 100 juta untuk perbaikan sarana pendidikan di wilayah Newark.
Inisatif Zuck dan Priscilla aktif di kemanusiaan sejak usia sangat muda pun diapresiasi banyak kalangan. Biasanya miliuner baru banyak menyumbang setelah beranjak tua. "Dengan memulai dari usia muda, kami berharap bisa melihat manfaatnya selama masih hidup," kata Zuck. (fyk/rou)
