Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
iPhone Dengan Kamera 200 MP Akan Datang, Tapi Harap Sabar

iPhone Dengan Kamera 200 MP Akan Datang, Tapi Harap Sabar


Virgina Maulita Putri - detikInet

iPhone 17 Pro Max
Foto: Adi Fida Rahman/detikINET
Jakarta -

Kamera merupakan salah satu fitur unggulan iPhone, tapi Apple tidak pernah berpartisipasi dalam 'perang megapiksel' seperti banyak vendor ponsel lainnya. Sepertinya hal itu akan berubah dalam beberapa tahun ke depan, karena Apple berencana meluncurkan iPhone dengan kamera 200 MP.

Menurut catatan untuk investor dari Morgan Stanley yang dilaporkan oleh AppleInsider, iPhone pertama dengan kamera 200 MP akan debut pada tahun 2028. Artinya, fanboy Apple harus menunggu dua tahun lagi untuk bisa menjajal kamera 200 MP di iPhone.

Kamera 200 MP yang akan dipakai iPhone kabarnya akan diproduksi oleh Samsung. Ini akan menjadi perubahan signifikan bagi Apple yang saat ini mengandalkan sensor kamera Sony untuk iPhone.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah satu alasan Apple menunggu cukup lama untuk upgrade ke kamera 200 MP adalah mereka ingin memperbanyak rantai pasokan dan tidak bergantung hanya pada satu sumber saja.

ADVERTISEMENT

Apple kabarnya akan meningkatkan produksi komponen iPhone di Amerika Serikat. Kabar ini sesuai dengan rumor sebelumnya bahwa Samsung mungkin akan memproduksi sensor kamera CMOS di Austin, Texas.

Memo dari Morgan Stanley mengindikasikan Apple akan beralih ke Samsung untuk sensor kamera 200 MP karena Sony belum mampu menyamai teknologi yang ditawarkan perusahaan asal Korea Selatan tersebut, seperti dikutip dari AppleInsider, Rabu (7/1/2026).

Kabar soal iPhone dengan kamera 200 MP sebenarnya sudah beredar sejak cukup lama. Pada musim semi tahun lalu, leaker Digital Chat Station mengklaim Apple sedang menggarap kamera 200 MP untuk iPhone.

Saat itu postingan Digital Chat Station tidak memberikan perkiraan jadwal kehadiran iPhone dengan kamera 200 MP. Informasi dari Morgan Stanley ini setidaknya memberi sedikit kejelasan tentang jadwal peluncurannya.

Apple membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk beralih dari kamera 12 MP ke 48 MP di iPhone. Saat ini Apple menggunakan kamera 48 MP untuk kamera utama, kamera ultrawide, dan kamera telephoto di iPhone 17 Pro series.

Sementara itu, kompetitor seperti Samsung, Xiaomi, Vivo, dan Oppo sudah mengadopsi kamera 200 MP sejak beberapa tahun yang lalu. Vivo dan Oppo bahkan kabarnya akan meluncurkan ponsel flagship dengan dua kamera 200 MP. Menurut rumor yang beredar, Vivo X300 Ultra dan Oppo Find X9 Ultra akan memiliki kamera utama dan kamera telephoto 200 MP.




(vmp/vmp)







Hide Ads