Anker, melalui sub-brand audio Soundcore, secara resmi meluncurkan tiga produk earbuds terbaru di pasar Indonesia. Ada Soundcore Sleep A30, Soundcore AeroOpen C50i, dan Soundcore AeroClip.
Ketiga perangkat ini menargetkan segmen berbeda, mulai dari penggunanya yang membutuhkan bantuan tidur berkualitas hingga pecinta olahraga yang mengutamakan kenyamanan tanpa menyumbat telinga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soundcore Sleep A30
Soundcore Sleep A30 menjadi earbuds pertama di dunia yang mengintegrasikan Smart Active Noise Cancelling (ANC) hingga 30 dB khusus untuk tidur. Dirancang ultra-ringan (hanya 2,5 gram per earbud) dan ergonomis untuk side sleeper, perangkat ini mampu meredam kebisingan rendah.
"Saat menggunakan Soundcore Sleep A30, kita bisa menghalau suara dengkuran pasangan," ungkap Elvin Darwin, GTM manager Soundcore Anker Innovations saat acara The Anker Playground di Mal Kelapa Gading, Jakarta, Kamis (6/11/2025).
Soundcore Sleep A30Foto: Adi Fida Rahman/detikINET |
Soundcore Sleep A30 menawarkan fitur unggulan seperti:
- Adaptive Snore-Masking System: Mikrofon di case mendeteksi dengkuran dan memutar suara masking otomatis melalui earbuds.
- Sleep Position Tracking: Memantau posisi tidur via aplikasi Soundcore untuk analisis kualitas istirahat.
- Baterai 45 Jam: 10 jam pemutaran per charge, ditambah 35 jam dari case.
- Library Suara Relaksasi: Ribuan track white noise, pink noise, dan AI-generated brainwave audio.
- Find My Earbuds dan alarm lembut dengan snooze.
Soundcore AeroOpen C50i
Bagi pengguna yang anti earbuds in-ear, AeroOpen C50i menawarkan desain clip-on dengan FlexiClip yang fleksibel hingga 20.000 kali tekuk. Driver 12 mm menghasilkan bass kuat meski telinga tetap terbuka, cocok untuk jogging, bersepeda, atau kerja hybrid sambil aware lingkungan.
AeroOpen C50i Foto: Adi Fida Rahman/detikINET |
Fitur unggulannya meliputi:
- Hi-Res Audio dan sertifikasi IP55 tahan keringat/hujan.
- AI Clear Calls: 4 mikrofon + algoritme AI untuk panggilan jernih di tempat ramai.
- Battery 28 Jam: 7 jam per charge + 21 jam dari case.
- Bluetooth 6.0 dengan low latency untuk gaming/mobile legend.
- Aplikasi Soundcore: 22 preset EQ, BassUp mode, dan kontrol sentuh.
Soundcore AeroClip
Varian premium AeroClip mengusung open-ring design adaptif yang menempel di antihelix tanpa tekanan. Cocok untuk pemakaian seharian, dari meeting Zoom hingga lari maraton.
SoundCore AeroClip Foto: Adi Fida Rahman/detikINET |
Fitur keunggulannya:
- 12 mm Titanium-Coated Drivers untuk bass dalam dan treble jernih, dukung Hi-Res Wireless.
- 4 Mic + AI Enhancement: Reduksi angin dan noise panggilan hingga 98%.
- Battery 30 Jam: Quick charge 10 menit = 3 jam playtime.
- IPX4 + material anti-slip, tahan 20.000 bend test.
- Multipoint Connection dan kontrol fisik intuitif.
Ketersediaan dan Promo Launching
Anker menjual tiga perangkat audio Soundcore dengan harga sebagai berikut:
- Soundcore Sleep A30 Rp 1.999.000
- Soundcore AeroOpen C50i Rp 799.000
- Soundcore AeroClip Rp 1.699.000
Menariknya, ketiga perangkat di atas bisa didapat dengan harga spesial saat program lelang digelar 8 November mendatang.
"Produk-produk soundcore tersebut juga tersedia dalam program lelang spesial mulai Rp 100.000 saja," ujar Elvin.
Bersamaan dengan itu, konsumen bisa mendapatkan harga khusus untuk produk Anker, Soundcore dan Eufy Dalam pameran interaktif bertajuk "The Anker Playground: Powering Fun, Inspiring Life" hingga 9 November 2025 di Atrium Mall Kelapa Gading 5.
(afr/rns)














































