Mandriva Linux 2007 Mampu Mainkan Ratusan Game Windows
Hide Ads

Mandriva Linux 2007 Mampu Mainkan Ratusan Game Windows

- detikInet
Minggu, 01 Okt 2006 15:32 WIB
Jakarta - Sistem operasi Linux teranyar, Mandriva Linux 2007 diklaim Mandriva merupakan OS Linux terbaik. Pasalnya, ini dia yang dinanti-nanti pecinta Linux yang senang main game di Windows.Mandriva Linux 2007 yang sudah bisa didownload Senin 2 Oktober besok, merupakan OS Linux yang diharapkan dapat memenuhi keinginan para pengguna Linux dalam memainkan game Windows di Linux dan menonton DVD di OS Linux.Seperti yang dikutip detikINET dari Softpedia, Minggu (1/10/2006), Mandriva Linux 2007 sudah mampu memainkan game-game Windows dan sudah bisa digunakan untuk menonton DVD dengan bantuan InterVideo LinDVD software.Lebih lanjut dijelaskan, Transgaming Cedega yang terdapat di mandriva Linux 2007 sudah mampu memainkan ratusan game berbasis Windows. Adapun beberapa game yang sudah dipastikan bisa dijalankan adalah Battlefield 2, World of WarCraft, Civilization IV, Need for Speed: Most Wanted, Madden 2006 dan lainnya.Dalam rilisnya, Mandriva menyatakan OS anyarnya ini merupakan Linux terbaik yang pernah ada. Mandriva juga mengklaim, Mandriva Linux 2007 lebih mudah dioperasikan dan telah dipersiapkan untuk pengguna dari kalangan pengguna Linux pemula hingga pengguna untuk Small Office Home Office (SOHO).Selain Cedega dan Intervideo sebagai aplikasi andalannya, Mandriva Linux 2007 juga sudah dipersenjatai dengan : 1. Kernel 2.6.172. KDE 3.5.43. GNOME 2.16. (amz) (annisa/annisa)

Berita Terkait