Perbandingan Batas Layar iPhone 15 Pro dengan Sebelumnya, Awas Naksir!
Hide Ads

Perbandingan Batas Layar iPhone 15 Pro dengan Sebelumnya, Awas Naksir!

Adi Fida Rahman - detikInet
Selasa, 08 Agu 2023 07:45 WIB
Perbandingan layar iPhone 15
Perbandingan Batas Layar iPhone 15 Pro dengan Sebelumnya, Awas Naksir! Foto: 9to5Mac
Jakarta -

Bezel iPhone 15 Pro disebut-sebut bakal lebih tipis dari sebelumnya. Agar bisa membayangkan, bocoran ini memperlihatkan perbandingannya tapi awas bikin naksir loh detikers.

Pada tahun 2017, Apple meluncurkan iPhone X. HP ini cukup mengejutkan kebanyakan orang lantaran menanggalkan bezel tebal di bagian bawah.

Dalam beberapa tahun terakhir, Apple secara bertahap meningkatkan desain layar iPhone. Mulanya mengurangi ukuran notch sampai memperkenalkan Dynamic Island, dan bersamaan dengan itu terus mengecilkan bezel.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk generasi 2023, Apple kembali mengurangi bezel lebih banyak lagi. Penyusutannya tak tanggung-tanggung, menurut kabar yang beredar sampai 30%.

ADVERTISEMENT

iPhone 15 Pro dan Pro Max disebut-sebut memiliki bezel berukuran 1,5 mm. Ini mencetak rekor tertipis dari seluruh iPhone yang pernah dibuat Apple.

Semua itu berkat implementasi panel LIPO (low pressure die casting) sehingga Apple mampu memperkecil ukuran bezel secara signifikan. Teknologi ini telah digunakan sebelumnya pada Apple Watch Series 7, jam tangan ini juga memiliki bezel yang jauh lebih tipis.

Perbandingan layar iPhone 15Perbandingan layar iPhone 15 Foto: 9to5Mac

Walau mata melihat bezel iPhone 14 Pro yang sudah tipis, iPhone 15 Pro memperkecil ukurannya lebih jauh. Pun begitu Dynamic Island akan tetap memiliki ukuran yang sama tahun sebelumnya.

Perbedaan besar bakal sangat terasa saat membandingkan iPhone 15 Pro dengan model sebelumnya, seperti X, XS, dan 11 Pro.

Perbandingan layar iPhone 15Perbandingan layar iPhone 15 Pro dengan sebelumnya. Foto: 9to5Mac

Tanggal Peluncuran

Rumor soal tanggal peluncurannya juga makin menguat berkat informasi terbaru dari jurnalis Bloomberg Mark Gurman.
Dalam laporannya, Gurman yang rekam jejaknya cukup meyakinkan mengatakan iPhone 15 series kemungkinan akan dirilis pada tanggal 12 atau 13 September tahun ini.

Gurman tidak mengungkap kapan pre-order akan dibuka, tapi jika melihat jadwal Apple di tahun-tahun sebelumnya kemungkinan pre-order akan dimulai pada 15 September. Setelah itu penjualan perdana akan dimulai sepekan setelahnya pada 22 September, seperti dikutip dari MacRumors,

Apple biasanya menyelenggarakan event peluncuran iPhone pada dua pekan pertama. Jadwal ini dipilih agar perusahaan besutan Steve Jobs itu bisa membukukan pendapatan yang signifikan sebelum kuartal fiskal perusahaan berakhir pada akhir bulan.

Render iPhone 15 ProRender iPhone 15 Pro Foto: 9to5Mac

Sepertinya jadwal peluncuran iPhone 15 tahun ini tidak menunjukkan perubahan. Tapi rumor yang beredar mengatakan Apple menghadapi beberapa masalah saat produksi yang bisa berarti stok perangkat akan terbatas saat peluncuran, atau bahkan peluncurannya bisa ditunda.

Laporan dari Gurman ini sejalan dengan informasi yang diumbar 9to5Mac pekan lalu yang mengklaim Apple akan meluncurkan iPhone 15 pada 13 September. Klaim ini dibuat berdasarkan informasi dari operator seluler mitra Apple yang melarang karyawan mengambil cuti pada 13 September karena ada peluncuran ponsel besar-besaran.

Apple biasanya mengirimkan undangan untuk media sekitar satu minggu sebelum hari-H peluncuran. Jadi masih ada waktu beberapa minggu sebelum ada konfirmasi resmi dari Apple, dan rumor tanggal peluncuran bisa saja berubah.




(afr/afr)