Perayaan Idul Fitri tinggal menghitung hari. Setelah membeli baju baru dan perlengkapan Lebaran lainnya, uang THR yang masih tersisa bisa dipakai untuk beli ponsel atau HP baru.
Tidak perlu yang terlalu mahal, saat ini sudah ada banyak ponsel harga Rp 2 jutaan dengan spesifikasi dan fitur yang tidak kalah menarik. Berikut rekomendasi HP murah meriah yang bisa dibeli untuk menemani libur Lebaran seperti dihimpun detikINET, Senin (10/5/2021).
1. Realme C25
![]() |
Beberapa bulan terakhir Realme meluncurkan banyak ponsel dengan harga terjangkau. Salah satunya Realme C25 yang dilepas dengan harga Rp 2 jutaan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ponsel ini memiliki layar LCD berukuran 6,5 inch dengan resolusi 1600 x 720 pixel. Layarnya menggunakan desain notch tetesan air dan memiliki rasio 20:9.
Realme C25 memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera B&W 2 MP dan kamera makro 2 MP. Kamera depannya memiliki resolusi 8 MP.
Dapur pacunya menggunakan MediaTek Helio G70 yang dilengkapi dengan RAM 4GB. Ada dua kapasitas memori internal yang ditawarkan yaitu 64GB dan 128GB dengan dukungan microSD hingga 256GB.
Kinerja Realme C25 ditunjang oleh baterai besar 6.000 mAh dengan pengisian cepat 18W. Ponsel ini juga telah memiliki sertifikasi TÃV Rheinland High Reliability jadi tahan banting di segala kondisi ekstrem.
Realme C25 hadir dalam dua pilihan warna yaitu Water Blue dan Water Grey dengan desain geometris berupa garis vertikal dan diagonal. Ponsel ini dijual dengan harga Rp 2.299.000 untuk varian 4GB/64GB. Untuk varian 4GB/128GB dilepas dengan harga Rp 2.499.000.
2. Xiaomi Redmi Note 10
![]() |
Seri Redmi Note termasuk salah satu varian ponsel paling laris di dunia, dan hal ini bukan tanpa alasan. Xiaomi selalu berusaha memberikan fitur dan spesifikasi tercanggih untuk ponsel kelas menengah uni.
Seperti Redmi Note 10 yang memiliki layar AMOLED Dot Display dengan ukuran 6,43 inch dan resolusi Full HD+. Ini merupakan ponsel Redmi Note pertama yang mengusung layar AMOLED.
Ponsel ini dibekali dengan prosesor Snapdragon 678 yang dipadukan dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB. Baterainya berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat 33W.
Redmi Note 10 memiliki empat kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48MP, kamera ultra wide 8 MP, kamera makro 2 MP dan depth sensor 2 MP. Kamera depan 13 MP ditugaskan untuk mengambil selfie.
Ponsel ini hadir dalam tiga pilihan warna yaitu onyx Gray, Pebble White, dan Lake Green. Saat ini harga Redmi Note 10 sedang turun menjadi Rp 2.399.000.
3. Xiaomi Redmi 9T
![]() |
Redmi 9T adalah salah satu ponsel entry level yang diluncurkan Xiaomi di Indonesia tahun ini. Meski harganya Rp 2 jutaan, ponsel ini sudah mengusung chipset Snapdragon 662.
Chipset ini disandingkan dengan RAM 6GB dengan pilihan kapasitas memori internal 64GB dan 128GB. Kapasitas baterainya cukup besar yaitu 6.000 mAh yang bisa diisi ulang dengan pengisian cepat 18W.
Redmi 9T memiliki layar berukuran 6,53 inch dengan resolusi 2340 x 1080 atau Full HD+. Desain layarnya menggunakan notch tetesan air untuk menempatkan kamera depan 8 MP.
Ponsel ini memiliki empat kamera belakang, fitur yang jarang ditemukan di ponsel entry level. Kamera belakangnya terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultra wide 8 MP, kamera makro 2 MP dan depth sensor 2 MP.
Redmi 9T hadir dalam tiga pilihan warna yaitu Carbon Gray, Ocean Green, dan Twilight Blue. Ada dua pilihan konfigurasi yang ditawarkan yaitu 4GB/64GB yang dijual dengan harga Rp 1.899.000, dan 6GB/128GB dengan harga Rp 2.299.000.
4. Oppo A54
![]() |
Oppo A54 diluncurkan sebagai penerus Oppo A31 di Indonesia. Ponsel ini memiliki layar LCD berukuran 6,5 inch dengan resolusi HD+ dan refresh rate 60Hz.
Dapur pacunya memadukan prosesor MediaTek Helio P35 dengan RAM 4GB. Kapasitas memori internal yang ditawarkan adalah 128GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 256GB.
Ada tiga kamera belakang yang disematkan yaitu kamera utama 13 MP, kamera makro 2 MP dan depth sensor 2 MP. Untuk urusan selfie bisa ditangani oleh kamera depan 16 MP yang ditempatkan dalam punch hole di sisi kiri atas layar.
Baterai Oppo A54 memiliki kapasitas 5.000 mAh yang bisa diisi ulang dengan cepat menggunakan charger 18W. Ponsel ini juga sudah mengantongi sertifikasi IPX4 yang membuatnya tahan terhadap cipratan air.
Ponsel yang menjalankan ColorOS berbasis Android 10 ini hadir dalam dua pilihan warna yaitu Crystal Black dan Starry Blue. Saat ini Oppo A54 dijual dengan harga mulai dari Rp 2.499.000.
5. Oppo A15s
![]() |
Oppo A15s pertama kali diluncurkan di Indonesia pada Februari lalu untuk menyasar segmen entry level. Ponsel ini mengusung layar berukuran 6,52 inch dengan resolusi HD+ dan telah dilindungi oleh Gorilla Glass 3.
Prosesor MediaTek Helio P35 mentenagai ponsel ini dan dipadukan dengan RAM 4GB. Kapasitas memori internalnya 64GB dan bisa ditambah dengan microSD hingga 256GB.
Oppo A15s dibekali dengan tiga kamera yaitu kamera utama 13 MP, kamera makro 2 MP dan depth sensor 2 MP. Kamera depannya 8 MP dan ditempatkan di notch berbentuk tetesan air.
Performa ponsel ini didukung oleh baterai 4.230 mAh yang menawarkan penggunaan seharian tanpa perlu diisi ulang. Untuk menghadirkan performa gaming yang lebih mulus, Oppo A15s dilengkapi dengan fitur HyperBoost 2.1 yang mengkombinasikan fitur FrameBoost dan TouchBoost.
Oppo A15s hadir dalam dua warna yaitu Dynamic Black dan Mystery Blue. Ponsel ini dilepas dengan harga Rp 2.299.000.
6. Infinix Hot 10S
Infinix Hot 10S benar-benar masih hangat karena baru diluncurkan di Indonesia pada 3 Mei lalu. Ponsel ini menawarkan performa gaming yang ciamik dengan harga yang tidak menguras kantong.
Infinix Hote 10S mengusung layar IPS dengan bentangan 6,82 inch dan resolusi HD+. Untuk memberikan pengalaman visual yang lebih mulus saat main game dan browsing, ponsel ini dibekali dengan refresh rate 90Hz dan touch sampling rate 180Hz.
Ponsel ini dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio G85 yang dioptimalkan untuk main game online. Infinix Hot 10S hadir dalam dua konfigurasi RAM dan memori internal yaitu 4GB/64GB dan 6GB/128GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 512GB.
Tidak ketinggalan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera depth sensor 2 MP, dan kamera berteknologi AI. Sementara di bagian depan tersemat kamera selfie 8 MP.
Infinix Hot 10S dilengkapi dengan baterai 6.000 mAh. Baterai tersebut bisa mendukung aktivitas sehari-hari termasuk main game hingga 17,3 jam sejak baterai terisi penuh.
Ponsel ini hadir dalam empat pilihan warna yaitu 7° Purple, 95° Black, Morandi Green, dan Heart of Ocean. Harga Infinix Hot 10S varian 4/64 GB Rp 1.799.000, sementara versi 6/128 GB dilepas Rp 2.099.000.