Begini Tampilan Trio Galaxy S10, Samsung?
Hide Ads

Begini Tampilan Trio Galaxy S10, Samsung?

Adi Fida Rahman - detikInet
Senin, 10 Des 2018 05:37 WIB
Bocoran 3 model Galaxy S10. Foto: istimewa
Jakarta - Desas-desus kehadiran Galaxy S10 belakangan makin santer terdengar. Bahkan, tampilan calon ponsel jagoan Samsung ini pun telah menyeruak di dunia maya.

Paling baru diungkap oleh Evan Blass. Pemilik akun @evleaks tersebut memajang tampilan depan Galaxy S10. Tidak hanya satu, tiga ponsel sekaligus diperlihatkannya.

Ada S10 Lite (SM-G970F) yang memiliki ukuran layar 5,8 inch. Lalu S10 (SM-G973F) dengan layar 6,1 inch, serta S10+ yang punya bentangan 6,4 inch (SM-G970F).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Ketiga ponsel ini memiliki kesamaan pada kamera di bagian depan. Samsung mengadopsi Infinity O Display -lubang kamera di dalam layar- yang posisinya berada di tengah.

Bila S10 Lite dan S10 hanya punya satu kamera, S10+ punya dua lubang. Bisa jadi Samsung menyematkan dua kamera di sana untuk memaksimalkan kemampuan wide selfie dan bokeh.

Sejauh ini Samsung belum menanggapi bocoran ini. Konon Galaxy S10 akan diperkenalkan dalam ajang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona pada akhir Februari 2019.




Saksikan juga video 'Persaingan Ponsel Lipat Samsung Vs Huawei':

[Gambas:Video 20detik]

(afr/fyk)