Secara resmi, Realme 2 dan Realme 2 Pro diperkenalkan ke publik Indonesia pada acara peluncuran yang berlangsung di Grand Hyatt, Jakarta, Selasa (9/10/2018). Mau tahu lebih mendalam soal kedua smartphone itu? Simak pemaparannya berikut ini.
Realme 2
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Layarnya, yang berukuran 6,2 inch, dilindungi kaca Gorilla Glass. Resolusi layar Realme 2 sudah HD+ dengan aspek rasio 18:9.
![]() |
Meski memiliki sensir sidik jari di bagian belakang, Realme 2 turut dilengkapi fitur face unlock. Baterainya berkapasitas 4.230 mAh dengan fitur AI Power Manager.
![]() |
Beralih ke Realme 2 Pro, ponsel ini hadir dengan bentangan layar 6,3 inch yang mengusung resolusi Full HD+ dan rasio screen to body capai 90,8%. Bagian atasnya terdapat notch seperti tetesan air seperti sudah kita lihat di Oppo F9.
Dapur pacunya ditenagai prosesor Snapdagon 660 dengan GPU Adreno 512. Realme 2 Pro hadir dalam tiga konfigurasi RAM dan ROM, yakni 4GB + 64GB, 6GB + 64GB, dan 8GB + 128GB.
![]() |
Untuk kamera depannya berukuran 16 MP dengan aperture f/2.0. Seperti Oppo, Realme melengkapi kameranya dengan teknologi AI scene recognition, AI beautification, AI album dan AR sticker.
![]() |
Ponsel yang menjalankan ColorOS 5.2 berbasis Android 8.1 ini memiliki baterai 3.500 mAh. Ada sensor sidik jari di bagian belakang bodi.
Harga
Realme 2 Pro hadir dalam warna ice lake, black sea, dan blue ocean. Sementara Realme 2 menawarkan warna red diamond, blue diamond, dan black diamond. Berikut harganya:
Realme 2
- 3GB+32GB: Rp 1.999.000
- 4GB+64GB: RP 2.399.000
Realme 2 Pro
- 4GB+64GB: Rp 2.899.000
- 6GB+64GB: Rp 3.299.000
- 8GB+128GB: Rp 3.699.000
Kedua ponsel ini dijual secara online di Lazada. Realme 2 akan tersedia pada 16 Oktober. Berselang seminggu, tepatnya 23 Oktober, Realme 2 Pro menyusul dilempar ke pasaran.
Tonton video 'Berapa Harga Realme 2 dan Realme 2 Pro di Indonesia?':
(afr/krs)