Luna Siapkan Ponsel 4 Kamera Harga Murah
Hide Ads

Luna Siapkan Ponsel 4 Kamera Harga Murah

Adi Fida Rahman - detikInet
Rabu, 29 Nov 2017 15:43 WIB
Luna G8. Foto: detikINET/Adi Fida Rahman
Jakarta - Luna akan menutup tahun 2017 dengan ponsel baru. Perangkat yang bernama G8 itu bakal mengusung empat kamera dan layar kekinian. Harganya?

Seperti kebanyakan ponsel yang hadir tahun ini, Luna mengusung layar nyaris tanpa batas. Bentangannya 6 inch dengan aspek rasio 18:9 dan resolusi Full HD+.

Kamera menjadi keunggulan ponsel ini. Hadir dengan dua kamera di bagian depan dan belakang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Luna menyematkan kamera belakang bersensor 13 MP dan 5 MP. Sementara kamera depan punya ukuran 20 MP dan 8 MP.

"Kamera depan ini menggunakan sensor berukuran Sony IMX 376. Menghasilkan gambar yang tajam dan jernih," kata Suryadi William, Marcomm Manager Luna Smartphone saat berbincang dengan detikINET, Rabu (29/11/2017).

Vendor asal Korea Selatan ini melengkapi kamera ganda G8 dengan sejumlah fitur menarik. Ada wide angle hingga 120 derajat, bokeh, face beauty, smart scan, time lapse dan slow motion.

Sayangnya Luna Indonesia belum mau mengungkap detail ponsel barunya. Mereka baru mau akan buka-bukaan saat peluncuran resminya nanti.

Rencananya ponsel ini akan diperkenalkan 15 Desember. Harganya sendiri dijanjikan terjangkau dengan kantong masyarakat.

"Kisaran Rp 3 jutaan," ungkap Suryadi.

Saksikan video 20detik untuk melihat seperti apa ponsel murah dari Luna di sini:

[Gambas:Video 20detik]

(afr/fyk)
Berita Terkait