Gaet Milenial, Vivo Ramaikan We The Fest 2017
Hide Ads

Gaet Milenial, Vivo Ramaikan We The Fest 2017

Josina - detikInet
Jumat, 11 Agu 2017 19:19 WIB
Suasana We The Fest 2017 di booth Vivo. Foto: josina/detikINET
Jakarta - Kaum milenial merupakan salah satu target yang jadi incaran Vivo. Demi mewujudkan ambisinya itu, produsen China ini pun turut memeriahkan ajang We The Fest 2018.

"Kami ingin berada di mana anak-muda ada," ujar Edy Kusuma, Brand Manajer Vivo Mobile Indonesia di acara pembukaan We The Fest 2017 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (11/8/2017).

We The Fest 2017 yang berlangsung mulai 11 Agustus - 13 Agustus 2017 bisa dibilang sebagai gelaran acara musik terbesar di Jakarta. Peluang ini tak ingin disia-siakan Vivo yang ingin memahami kegemaran anak-anak muda sekarang, karena lewat acara musik tersebut sudah dipastikan banyak anak-anak muda yang akan hadir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Vivo antusias sekali untuk menggabungkan momen di mana banyak milenial menikmati musik sambil mengekspresikan diri demgan smartphone kami. Lewat ajang musik We The Fest 2017 merupakan acara yang tepat untuk menonjolkan fitur dan teknologi kamera dan musik yang memang sesuai dengan tagline Vivo di V5S," tambah Edy.

Vivo sendiri membuka booth besar yang berada tak jauh dari depan panggung, sehingga orang-orang yang melintas dan menuju panggung bisa sekaligus mengunjunginya.

Gaet Milenial, Vivo Ramaikan We The Fest 2017Suasana We The Fest 2017 di booth Vivo. Foto: josina/detikINET

Namun di booth Vivo diakui Edy tidak akan ada transaksi jual-beli. Booth ini hanya dimanfaatkan untuk mengenalkan brand Vivo, pengunjung pun diperbolehkan melihat-lihat dan merasakan langsung ponsel Vivo.

"Di sini Vivo tidak jualan, hanya memberikan experience dan pengenalan brand ke anak-anak muda. Sehingga ketika mereka berminat, mereka bisa mencarinya di toko-toko yang sudah teraedia Vivo," tambahnya.

Vivo juga mengundang beberapa influencer di sosial media yang memiliki banyak followers untuk ikut memeriahkan We The Fest 2017. Digelar selama tiga hari, setiap harinya akan ada 13 orang influencer yang diundang.

Gaet Milenial, Vivo Ramaikan We The Fest 2017Suasana We The Fest 2017. Foto: josina/detikINET
(jsn/yud)