Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
MWC 2017
Siap-siap, Undangan Nokia 8 Sudah Disebar
MWC 2017

Siap-siap, Undangan Nokia 8 Sudah Disebar


Adi Fida Rahman - detikInet

Foto: istimewa
Jakarta - Kehadiran Nokia 8 sudah di depan mata. HMD Global mulai menyebar undangan acara peluncurannya.

Sesuai rumor, HMD akan merilis ponsel baru ini di perhelatan Mobile World Congress 2017. Perusahaan asal China tersebut akan menghelat acara pada 26 Februari 2017.

Acaranya sendiri akan berlangsung di Barcelona Museum of Contemporary Art, Spanyol tepat pukul 16.30 waktu setempat atau sekitar jam 22.30 WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Memang dalam undangan tidak disebutkan bahwa HMD akan merilis Nokia 8. Tapi mereka secara tersirat menyampaikannya dalam undangan.

"Kami ingin mengundang Anda untuk mengetahui bab menarik dari kisah baru Nokia," tulis HMD.

Siap-siap, Undangan Nokia 8 Sudah DisebarFoto: internet
Sebelumnya, diberitakan sebuah video direkam mengungkap penampakan Nokia berkode Supreme itu di booth Qualcomm di perhelatan CES 2017. Dari sini, terungkap bentuk dan sedikit soal spesifikasi yang dibawa Nokia 8.

Secara tampilan, Nokia 8 punya bentuk mirip Lumia 1020 yang punya tonjolan kamera di bagian belakang bodi. Ukuran kameranya sendiri disebut 24 MP. Sementara di bagian depan, tersemat kamera 12 MP.

Bentangan layarnya berukuran 5,7 inch. HMD mengusung teknologi Super AMOLED dan resolusi 2560 x 1440 pixel agar tampilan layarnya tajam dan cerah.

Untuk prosesor, kabarnya Nokia 8 akan diotaki Snapdragon 835 dan 822. Selain itu juga ada dua pilihan memori internal yang disediakan, yakni 64 GB dan 128 GB. Ponsel ini pun turut memberikan slot Micro SD yang mendukung hingga 256 GB. (afr/rns)
TAGS







Hide Ads