Seorang anggota forum Reddit memposting dan mengeluh bahwa kamera di iPhone 7 Plus miliknya 'sekarat'. Pengguna dengan akun teryakiwok ini mengatakan jika mendadak kameranya tak bisa dipakai dan semuanya terlihat gelap.
"Ketika aku membuka kamera yang aku temui hanya gambar hasil tinjauan berwarna hitam. Terkadang aku bisa mengambil gambar, tapi gambar berwarna hijau," tuturnya seperti dikutip detikINET dari Ubergizmo, Senin (26/12/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Teryakiwok sendiri sudah mencoba untuk melakukan hard reset dan factory restore yang sayangnya tidak berhasil. Namun, ketika mencoba menghubungi pengguna lain yang mengalami nasib serupa, ia mendapat saran untuk melapor pada Apple.
"Aku berkomunikasi dengan pengguna lain yang mengalami nasib sama dan Apple telah mengganti dengan unit baru karena dianggap kesalahan dari hardware. Jadi, kalau Anda mengalami hal yang sama, cepat kembalikan," pungkasnya. (mag/rou)











































