Ponsel-ponsel yang mereka uji itu antara lain adalah Mi 5, Redmi, dan dua ponsel anyar yang baru mereka luncurkan di China, yaitu Mi Note 2 dan Mi Mix.
Seri Mi 5 dan Mi Note 2 yang mereka uji itu pun masih merupakan versi khusus yang dibuat untuk pengujian ini, demikian dikutip detikINET dari Phone Arena, Selasa (1/11/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Unboxing Ponsel Tanpa Bezel Xiaomi Mi Mix
Tentunya dukungan terhadap frekuensi itu adalah hal yang harus dipenuhi oleh pabrikan ponsel, terutama jika mereka ingin menjual ponselnya melalui jaringan ritel milik operator-operator selular di AS.
Pihak Xiaomi mengaku mereka membutuhkan waktu 1 atau 2 tahun lagi sebelum mereka siap untuk menjual ponsel-ponselnya di AS. Saat ini mereka memang sudah mulai berjualan di AS, namun terbatas pada lini aksesori. (asj/ash)