"Ponsel dengan kamera terbaik yang pernah dibuat," ujar Brian Rakowski yang menjabat sebagai kepala product management Pixel. Bukannya tanpa alasan Rakowski berkata demikian, klaim ini semata-mata berdasarkan skor yang ditorehkan oleh DxOMark.
Mengacu pada DxOMark, kamera yang terbenam di Pixel memperoleh skor sebesar 85. Angka ini merupakan skor tertinggi yang pernah dicetak oleh kamera ponsel. Itu sebabnya Rakowski pede menyebut kamera Pixel sebagai yang terbaik saat ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kamera kami (Pixel-red) bisa menangkap momen lebih cepat dari sejumlah kamera ponsel yang kami uji," imbuhnya.
![]() |
Cara kerja video stabilization sejatinya sama dengan Optical Image Stabilization (OIS). Yang membedakan kalau OIS berguna ketika memotret, maka video stabilization bakal sangat membantu dalam perekaman video. Apalagi sekarang ini tak sedikit pengguna yang melakukan perekaman video secara spontan, sehingga video stabilization diyakini akan sangat membantu.
Bahkan untuk membuktikannya Google memamerkan perbandingan sebuah video ketika direkam tanpa video stabilization dan menggunakannya. Google mengklaim dalam pengujiannya kamera Pixel sengaja digoyangkan sebanyak 200 kali per detik untuk membuktikan kemampuan video stabilization yang diusungnya.
Dan terbukti, hasil rekaman tetap fokus meski ketika kamera Pixel digoyang-goyangkan.
![]() |