Sebagaimana yang ramai diperbincangkan, P9 memang akan hadir dengan chipset besutan Huawei sendiri, yakni Kirin. Hanya saja, belum diketahui chipset seri mana yang menjadi dapur pacu P9.
Sebagian beranggapan bahwa chipset yang dipakai adalah Kirin 950. Namun berdasarkan informasi terbaru, dikutip detikINET dari Ubergizmo, Selasa (5/4/2016), kabarnya chipset yang dipakai bukan Kirin 950, melainkan Kirin 955.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Selain soal chipset, uji benchmak tersebut juga memperlihatkan speisifikasi P9 yang lain. Seperti layar 5,1 inch Full HD (1080 x 1920 pixel), RAM 3 GB, dan kapasitas penyimpanan 32 GB.
Selain informasi di atas, spesifikasi lain yang sudah resmi diungkap oleh Huawei adalah soal kameranya. Deputy Chairman Huawei Guo Ping mengumumkan bahwa kamera 12 MP di P9 akan disematkan teknologi dari Leica.
"Kami akan merilis P9 tak lama lagi. Ponsel ini kami kerjakan bersama dengan Leica. Kami memang butuh bekerja sama dengan partner yang kuat dalam bidang ini (kamera). Sehingga kami dapat menghadirkan produk terbaik," ucap Ping beberapa waktu lalu. (mag/fyk)












































