Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
iPhone 7 Pakai Layar Samsung?

iPhone 7 Pakai Layar Samsung?


Yudhianto - detikInet

iPhone 6S Plus. (gettyimages)
Jakarta - Komponen bikinan Samsung yang terbenam di perangkat Apple kemungkinan akan semakin bertambah. Setelah prosesor dan chip RAM, beredar kabar kalau produk terbaru Apple juga akan pakai layar Samsung.

Memang, saat ini Apple masih mengandalkan panel layar IPS untuk perangkat-perangkatnya. Namun ke depannya sangat mungkin Apple bakal beralih menggunakan OLED racikan Samsung. Bahkan rumornya mengatakan kerjasama keduanya cuma tinggal teken kontrak.

Spekulasi soal penggunaan layar OLED di produk Apple bermula ketika Samsung berencana menjual pabrik layar LCD-nya yang berlokasi di Cheonan, Korea Selatan. Alasannya, perusahaan Korea Selatan ini ingin fokus menggarap layar OLED yang selama ini jadi andalannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lantas apakah iPhone 7 nantinya akan pakai layar OLED Samsung? Tentu belum bisa dipastikan, tapi spekulasinya memang mengarah ke sana. Meski juga ada yang bilang perangkat pertama Apple yang akan pakai layar OLED adalah Apple Watch generasi kedua, yang katanya bakal rilis pada tahun 2016 mendatang.

Pun begitu, ada juga yang mengatakan kalau layar OLED Samsung baru akan dipakai Apple pada 2018. Artinya sampai waktu tersebut perangkat Apple masih akan pakai layar IPS yang berbasis LCD.

(yud/ash)







Hide Ads
LIVE