Hal tersebut diutarakan Faozan Rizal, Sutradara Habibie & Ainun saat ditemui di peluncuran Samsung SUHD TV. Menurutnya, DOP dituntut dapat menampilkan warna ciamik seperti asli atau memanipulasinya sehingga membuat penonton ikut ke dalam cerita film. "Warna sangat mempengaruhi suasana dan perasaan penonton mengikuti keseluruhan cerita film," ujar Faozan.
Selain itu, warna turut pula mempengaruhi unsur dramatika. Faozan mencontohkan film Avatar atau Interstellar, para sineas membuat adegan berada di luar bumi. Dengan permainan warna akan tercipta suasana berbeda. Alhasil, penonton dibuat percaya bahwa hal tersebut sesungguhnya terjadi di luar angkasa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun saat dirinya menjajal UHD TV, Faozan mengaku cukup terperangah. Sebab, televisi yang memiliki resolusi 3849x2160 piksel ini mampu melebarkan jangkauan warna yang ada sekarang. "Bisa menampilkan 75% color space yang diterima mata. UHD TV membuat setengah kerjaan DOP terselesaikan" ujarnya.
Lebih lanjut Faozan mengatakan dengan color space semakin lebar dan tersedia display yang dapat menampilkannya. Maka para sineas bisa meliarkan imajinasinya. "Para sinematografer dapat bermain warna lebih detail. Sehingga akan meningkatkan suasana dan mood penonton," pungkasnya.
(ash/ash)