Pembaruan yang dinanti, lebih tepatnya setelah dinanti bertahun-tahun. Terlambat atau tidak, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus punya fitur yang sudah disuarakan sejak lama.
Kompetitor boleh tertawa, tetapi Apple tetap jalan terus. Karena inilah fitur-fitur baru yang pada akhirnya dibenamkan di iPhone terbaru. Simak hasil rangkuman detikINET berikut ini.
1. Layar Besar
|
|
Setelah itu, iPhone mulai keluar dari zona nyaman. Mencoba mengikuti tren yang sedang ngehits di pasaran. Tengok saja, ketika para kompetitor sudah move on dari ukuran 3,5 inch, Apple baru melakukannya dua tahun lalu saat mengumumkan iPhone 5.
Pun ketika 4 inch sudah mulai ditinggalkan. Baru tahun ini Apple berani melepas ukuran iPhone yang jauh lebih besar. Seperti yang dilakukan Samsung dan kawan-kawan.
Bentang 4,7 inch dan 5,5 inch adalah dua versi iPhone terbaru. Mencoba mengikuti apa yang sedang berkembang, walaupun kadang ini menjadi bahan olok-olok.
Namun setidaknya, ini ukuran layar baru dan terbesar yang dipunyai oleh Apple untuk smartphone terbarunya.
2. NFC
|
|
Saat NFC semakin lumrah digunakan, Apple justru ingin eksklusif sendiri dengan memberikan fitur yang disebut AirDrop. Berbagi file yang merupakan modifikasi dari fungsi bluetooth.
Di iPhone 6, walaupun tak disebut secara gamblang akhirnya Apple mengumumkan kehadiran NFC di pirantinya. Malahan, fitur ini dimanfaatkan lebih luas lagi sebagai alat pembayaran.
3. Resolusi HD
|
|
Lihat saja di iPhone 6 Plus, mempunyai resolusi Retina HD 1920x1080 pixel. Sedangkan, misalnya, Galaxy Note 4 sedikit lebih luas dengan ukuran 5,7 inch. Resolusinya juga lebih tinggi karena Samsung membenamkan teknologi Quad HD 2560x1440.
Soal memberi ketajaman, vendor punya alasan masing-masing demi memaksimalkan perangkatnya. Namun, setidaknya fitur ini sudah menjadi, 'Nah, ini dia' yang ditunggu calon pembeli.
4. Memori Luas
|
|
Beruntung Apple menjawab itu, lagi-lagi setelah sekian lama. Memang bukan menambahkan slot microSD, namun dengan memperbesar kapasitas internalnya.
Di versi iPhone terbaru, Apple menjual iPhone dengan kapasitas 128 GB. Walaupun yang menjadi korban adalah versi 32 GB karena dihilangkan dari peredaraan.
(tyo/ash)