Apple, Google dan Disney sebelumnya dikabarkan tertarik membeli Twitter. Dikutip dari Tech Times, Rabu (12/10/2016), Apple dan Google disebut-sebut akan mendapat keuntungan besar dari akuisisi ini, terutama untuk urusan perluasan di industri media sosial.
Sementara Disney, disebut sebagai pembeli paling potensial karena CEO Twitter Jack Dorsey menjadi salah satu anggota dewan direksi perusahaan hiburan tersebut sejak 2013. Namun yang terjadi, akhir pekan lalu ketiga perusahaan itu mundur teratur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banyak analis dan investor menilai, Twitter yang nilainya saat ini di kisaran USD 14,2 miliar terlalu mahal. Mungkin itulah yang membuat calon pembeli mundur teratur.
Belum lagi jika mempertimbangkan banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan di Twitter. Antara lain jumlah user yang stagnan dan pendapatan keuangan yang tidak sesuai harapan. (rns/ash)











































