Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network
detikInet
Facebook Beli Startup Pembuat Hardware

Facebook Beli Startup Pembuat Hardware


Rachmatunnisa - detikInet

Foto: Istimewa
Jakarta - Tanpa banyak yang menyadari, Facebook sebenarnya sudah punya kekuatan di bisnis hardware. Lihat saja, raksasa jejaring sosial ini membuat drone WiFi secara masif, membangun server data dan menciptakan kacamata virtual reality.

Tak heran, untuk mempercepat semua kebutuhan akan hardware tersebut, Facebook memutuskan untuk membeli Nascent Objects. Namanya memang terdengar asing. Nascent Objects adalah startup asal Silicon Valley yang membuat tool untuk mempercepat proses pembuatan prototipe hardware fisik.

Dikutip dari Cnet, Selasa (20/9/2016), startup ini akan bergabung di Building 8. Tidak banyak pula yang tahu, kalau Building 8 diam-diam menjadi tempat Facebook mengumpulkan beragam inisiatif dari para developer hardware.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bayangkan, merancang, membangun dan menyajikan produk hardware hanya dalam hitungan minggu, bukan lagi bulanan atau bahkan tahunan," kata Head of Building 8 Regina Dugan melalui akun Facebooknya.

"Bersama-sama, kami berharap bisa menciptakan hardware lebih cepat, seperti kami membuat software," sambungnya.

Belum ada pernyataan resmi dari Facebook terkait akuisisi ini. Facebook menolak memberikan komentar lebih jauh, begitu pula dengan nilai kesepakatan yang dirogohnya demi meminang Nascent Objects. (rns/ash)
TAGS







Hide Ads